TANGSELIFE.COM – Girl’s Day merupakan grup Korea Selatan yang debut pada 2010.

Grup musik asal Korea ini memulai debutnya dengan lima anggota dan merilis lagu pertama berjudul Tilt My Head pada 7 Juli 2010.

Dua bulan setelah itu, anggota grup Jisun dan Jiin meninggalkan Girl’s Day meninggalkan grup karena alasan pribadi.

Jihae juga hengkang pada Oktober 2012 setelah promosi album mini Every Day II pada bulan April 2012.

Setelah kehilangan Ji Hae, Girl’s Day tak menambah anggota baru dan akan tetap promosi berempat.

Akhirnya mereka pun menata ulang susunan anggotanya setelah bergabungnya Hyeri dan Yura.

Girl’s Day pun mengalami perubahan konsep dan merilis album full-length pertama pada 14 Maret 2013 yakni Expectation.

Tiga bulan kemudian, mereka meluncurkan album repackage dari album sebelumnya berjudul ‘Female President’.

Kini grup musik yang berada di bawah naungan Dream Tea Entertainment tersebut terdiri dari empat personel, yakni Sojin, Yura, Minah, dan Hyeri.

Profil Park So Jin Girl’s Day

Profil Sojin Girl's Day

Park So Jin yang lebih dikenal dengan nama panggung Sojin merupakan aktris dan penyanyi asal Korea Selatan.

Ia turut tergabung dalam group girl Girl’s Day dan telah tampil di sejumlah drama televisi.

Sojin memulai debutnya sebagai anggota group girl tersebut pada 7 Juli 2010, sehingga bisa disimpulkan bahwa ia adalah personel lama yang kini masih bertahan.

Perjalanan kariernya dimulai sebagai artis solo dengan merilis lagu Our Love Like This untuk OST drama Flames of Desire.

Saat itu usianya telah mencapai 36 tahun dan keberhasilannya dalam industri hiburan Korea tak terbatas pada dunia musik, karena ia juga sukses sebagai seorang artis.

Sojin memulai karier aktingnya pada tahun 2014 dan selama delapan tahun berkarier di dunia seni peran, ia telah memerankan sejumlah drama dan film.

Beberapa yang terkenal adalah The Greatest Wedding, The King: Enternal Monarch, dan Shooting Stars.

Terbaru, Sojin mengumumkan kabar pernikahannya dengan aktor Lee Dong Ha pada Senin, 20 November 2023.

Akan tetapi pernikahan tersebut sudah berlangsung secara tertutup pada Sabtu, 18 November 2023 waktu Korea Selatan.

Profil Yura Girl’s Day

Profil Yura Girl's Day

Pemilik nama asli Kim Ah Young ini merupakan penyanyi dan aktris ternama Korea Selatan.

Ia lahir pada 6 November 1992 di Ulsan.

Sejak kecil ia memiliki impian untuk menjadi seorang seniman dan dicintai di berbagai bidang.

Yura pun memiliki bakat di bidang ballet dan sempat menjadi seorang balerina sebelum debut menjadi penyanyi dan aktris.

Ia memulai kariernya di industri musik sebagai anggota Girl’s Day bersama Lee Hyeri menggantikan dua mantan anggota yang hengkang pada 2010.

Selain dikenal sebagai anggota group girl tersebut, ia juga dikenal sebagai perempuan yang hobi melukis ketika memiliki waktu luang.

Soal pendidikan, ia pernah bersekolah di Ulsan Art High School dan memilih jurusan tari.

Ia melanjutkan pendidikannya di Dongduk Women’s University, berada di kampus yang sama dengan Minah.

Tak hanya jadi penyanyi, pada tahun 2011 ia debut dalam drama I Trusted Him hingga setahun berikutnya ia berperan dalam drama Cina berjudul Secret Angel.

Beberapa serial dan film yang pernah dibintanginya adalah Reckless Family Season 3, The Dramatic, Be Arrogant, Now We Are Breaking Up, Forecasting Love and Weather, dan masih banyak lagi.

Profil Lee Hye Ri Girl’s Day

Profil Hyeri Girl's Day

Le Hye Ri atau yang dikenal sebagai Hyeri merupakan anggota Girl’s Day yang sudah aktif sejak tahun 2010 bersama tiga member lainnya, Sojin, Minah, dan Yura.

Selama aktif di dalam grup, mereka aktif melakukan endorse pada lebih dari 20 merek terkenal di Korea.

Group girl ini berada di peringkat ke-13 di Korea Power Celebrity pada tahun 2015 yang merupakan sebuah daftar peringkat selebriti Korea yang kuat dan berpengaruh.

Hyeri juga sempat mengumumkan kabar kurang mengenakkan usai dia diketahui didiagnosis mengidap meningitis.

Penyakit tersebut merupakan kondisi peradangan yang terjadi pada selaput otak dan sumsum tulang belakang.

Kala itu agensinya memberi kabar kalau Hyeri dirawat di rumah sakit selama beberapa hari untuk perawatan intensif.

Bagi kamu pencinta drama Korea pastinya tak asing dengan sosok Hyeri yang juga kerap muncul di sejumlah judul drama.

Ia memulai debutnya di dunia seni peran pada 2012 dalam drama berjudul Tasty Life.

Beberapa tahun setelahnya, karier Hyeri di dunia akting semakin bersinar usai ia mendapat peran utama dalam drama terkenal, seperti Reply 1988, Record of Youth, dan My Roommate is Gumiho.

Profil Minah Girl’s Day

Profil Minah Girl's Day

Bang Min ah atau lebih dikenal dengan nama panggung Minah merupakan seorang penyanyi dan aktris asal Korea Selatan.

Ia merupakan anggota terlama dalam group girl ini karena bergabung sejak 2010 sebelum hadirnya dua personel baru.

Sebelum tergabung dalam group girl, ia lebih dulu menjadi penyanyi solo pada tahun 2015.

Sama seperti anggota yang lain, Minah juga merambah ke dunia seni peran dan memulai debut akting dalam drama tvN Roller Coaster.

Kemudian ia juga tampil dalam sitkom Vampire Idol pada tahun 2011.

Beberapa drama yang pernah diperaninya adalah Family, Master’s Sun, The Miracle, The Best Future, Beautiful Gong Shim, dan masih banyak lagi.

Minah sempat meraih penghargaan Best New Actress dalam Festival Film Internasional Gwangju ke-13.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow