TANGSELIFE.COM – Penerima BSU (Bantuan Subsidi Upah) BPJS Ketenagakerjaan 2023 mendapatkan dana Rp700 ribu jika terdaftar di link di bawah ini.
Syarat dan cara cek penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan 2023 bisa disimak di artikel ini.
Sebagaimana diketahui, program BSU BPJS Ketenagakerjaan diberikan Pemerintah ketika pandemi Covid-19 melanda Tanah Air.
Di tahun 2020, para penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan mendapat uang tunai sebesar Rp2,4 juta.
Sementara pada tahun 2021, penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan mendapat uang tunai sebesar Rp1 juta jika memenuhi sejumlah syarat.
Adapun pada tahun 2022, jumlah uang tunai yang disalurkan melalui program BSU BPJS Ketenagakerjaan turun menjadi Rp600 ribu.
BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022 sebesar Rp600 ribu diberikan pada penerima yang memenuhi syarat berikut:
– Warga Negara Indonesia (WNI);
– Peserta BPJS Ketenagakerjaan hingga Juli 2022;
– Gaji maksimal Rp3,5 juta per bulan atau kurang dari UMP/UMK;
– Bukan PNS, TNI, dan Polri;
– Tidak pernah dapat bantuan lain.
Bantuan sebesar Rp600 ribu dari BSU BPJS Ketenagakerjaan 2022 cair melalui BNI, BTN, BRI, Bank Mandiri, serta PT Pos Indonesia.
Informasi terbaru yang perlu diketahui, tahun ini program BSU BPJS Ketenagakerjaan sudah tidak dilanjutkan.
Kementerian Ketenagakerjaan (Kemnaker) belum memberikan informasi terbaru terkait kelanjutan program ini.
Penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan Bisa Dapat Rp700 Ribu dari Kartu Prakerja 2023
Walau program BSU sudah tidak dilanjutkan, masyarakat yang pernah menerima BSU BPJS Ketenagakerjaan masih bisa mendapatkan bantuan uang tunai Rp700 ribu dari program Kartu Prakerja 2023.
Program Kartu Prakerja 2023 dapat diikuti masyarakat yang pernah dapat bansos lain dari pemerintah.
Menariknya, program Kartu Prakerja 2023 menawarkan bantuan dengan total nilai manfaat lebih besar.
Rincian total nilai manfaat program Kartu Prakerja 2023 sebagai berikut:
– Saldo pelatihan Rp3,5 juta;
– Insentif pasca pelatihan Rp600 ribu; dan
– Insentif pengisian survei Rp100 ribu.
Untuk mengikuti program Kartu Prakerja 2023, masyarakat terlebih dulu harus membuat akun di www.prakerja.go.id atau klik link ini.
Berikut langkah-langkahnya:
– Buat akun dan login di www.prakerja.go.id;
– Klik ‘Gabung’ ketika ada pembukaan gelombang pendaftaran.
Setelah berhasil mendaftar, ada sejumlah tahapan seleksi yang harus diikuti penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan tahun lalu untuk dapat uang Rp700 ribu tahun ini:
1. Daftar online Kartu Prakerja 2023 di link www.prakerja.go.id;
2. Menyambungkan nomor rekening atau e-Wallet jika lolos seleksi;
3. Membeli pelatihan pertama maksimal 15 hari sejak lolos seleksi;
4. Menyelesaikan pelatihan sampai dapat sertifikat;
5. Memberikan rating dan review di lembaga pelatihan yang diikuti;
6. Mengisi survei evaluasi.
Jika sudah mengikuti semua rangkaian, para penerima BSU bisa dapat uang Rp700 ribu yang dapat dicairkan melalui OVO, GoPay, Dana, LinkAja, BCA, atau BNI.
Adapun syarat bagi para penerima BSU BPJS Ketenagakerjaan tahun lalu yang ingin lolos seleksi program Kartu Prakerja 2023, antara lain:
– WNI usia 18-64 tahun;
– Tidak sedang menempuh pendidikan formal;
– Maksimal 2 NIK dalam 1 KK.
Sayangnya, di pengujung tahun 2023 ini program Kartu Prakerja 2023 sudah ditutup mengingat kuota sudah terpenuhi.
Masyarakat dipersilakan kembali mendaftar program ini di tahun 2024.