TANGSELIFE.COM – Pengurus Masjid Agung Al-Ittihad Kota Tangerang menggelar peringatan Isra Mikraj. Ada berbagai kegiatan, mulai dari tausyiah hinggga santunan anak yatim.

Peringatan Isra Mikraj di Masjid Agung Al-Ittihad Kota Tangerang itu dimulai pada Kamis, 8 Februari 2024 dan berlangsung selama tiga hari hingga Sabtu, 10 Februari 2024.

Peringatan Isra Mikraj di Masjid Agung Al-Ittihad Kota Tangerang itu dibuka dengan tabligh akbar yang mengahdirkan Habib Jindan bin Novel bin Salim Jindan. 

Ratusan warga Kota Tangerang pun turut antusias menghadiri peringatan Isra Mikraj di Masjid Agung Al-Ittihad. Mereka antusias menyimak tausyiah dari ulama yang merupakan cucu Nabi Muhammad SAW. 

Peringatan Isra Mikraj di Masjid Agung Al-Ittihad Kota Tangerang dihari pertama itu juga diisi dengan santunan 100 anak yatim.

Kegiatan Isra Mikraj akan dilanjutkan pada Jumat, 9 Februari 2024. Di hari kedua, akan diisi dengan kegiatan lomba mewarnai yang diikuti anak usia 4-7 tahun dan pembacaan dongeng.

Sedangkan kegiatan pada hari ketiga Isra Mikraj di Masjid Al-Ittihad Kota Tangerang itu akan ditutup dengan ceramah Mamah Dedeh pada Sabtu, 10 Februari 2024.

Selain kegiatan lomba dan ceramah, ada bazar UMKM Kota Tangerang yang menyajikan berbagai kuliner hingga kerajinan tangan untuk oleh-oleh.

Jadwal Peringatan Isra Mikraj di Masjid Agung Al-Ittihad Kota Tangerang 

Kamis, 8 Februari 2024

  • Tabligh Akbar bersama Habib Jindan bin Novel bin Salim Jindan
  • Santunan Anak Yatim

Jumat, 9 Februari 2024

  • Lomba Mewarnai anak usia 4-7 tahun
  • Mendongeng

Sabtu, 10 Februari 2024

  • Tausiyah bersama Mamah Dedeh
Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Wivyh
Editor
Wivyh
Reporter