Tangselife.com – Oknum suporter Persita Tangerang yang melempari batu ke bus tim Persis Solo kini tetapkan tersangka.

Ada tujuh oknum suporter yang diamankan dan terancam penjara 5 tahun.

Kapolres Tangerang Selatan AKBP Faisal Febrianto menerangkan, aksi pelemparan baru

oleh oknum suporter Persita Tangerang ke bus tim dan official Persis Solo itu terjadi sekira pukul 17.30 WIB.

“Aksi pelemparan ini terjadi saat bus tim Persis Solo hendak menuju tol,” kata Faisal, saat rilis di kantornya, Senin (30/1/2023).

Para pelaku pelemparan batu itu pun kini sudah diamankan. Mereka yakni MR (23), HK (19), IA (19), FS (21), MFM (22), DH (24), dan GR (18).

Dari pengakuannya, Faisal menerangkan, bahwa aksi anarkis itu dilakukan para oknum suporter sebagai aksi balas dendam.

“Motifnya terkait balas dendam, karena waktu Persita main di Solo ada kegiatan yang menurut oknum ini ada swiping yang dilakukan oknum suporter Persis Solo.

Sehingga ketika Persis Solo tandang ke Tangerang dilakukan pelemparan batu,” terang Faisal.

Kini, akibat aksi anarkisnya itu para oknum suporter Persita Tangerang harus mendekam

di penjara dengan ancaman Pasal 170 KUHP tentang Tindak Pidana yang Melakukan Kekerasan bersama.

“Ancaman hukuman 5 tahun 6 bulan,” pungkasnya. (VYH/ASN)

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow