TANGSELIFE.COM – Sebanyak 120 Kepala Keluarga (KK) di kampung Koceak, Kelurahan Kranggan, Kecamatan Setu, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) kesulitan air bersih akibat kekeringan.

Wakil Ketua RT 06 RW 02 setempat, Nurhidayat mengatakan, kekeringan di wilayahnya sudah terjadi sejak pertengahan bulan Juli 2024 lalu.

Saat ini beberapa sumur rumah warga tempat mendapatkan air bersih sudah mulai mengering sehingga hanya mengeluarkan air dengan volume yang sangat sedikit.

“Kekeringan di RT 06 ini kurang lebih sudah satu bulan. Airnya bersih, tapi volume keluarnya kecil,” kata Nurhidayat saat ditemui di Kampung Koceak, Kamis, 5 September 2024.

Nurhidayat menerangkan, akibat fenomena tersebut saat ini sejumlah warga terpaksa harus menghemat penggunaan air bersih demi memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Bahkan tak sedikit warga berharap mendapatkan pasokan air bersih yang didistribusikan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel.

“Untuk kebutuhan sehari-hari ya di cukup-cukupin. Kalau lagi seperti ini ya harus berhemat. Bantuan air dari pemerintah untuk kebutuhan sehari-hari,” tandasnya.

Di lokasi yang sama, Danton Satgas Bencana BPBD Tangsel, Dian Wiryawan mengatakan, 120 KK yang kesulitan air bersih terdiri dari dua RT yaitu RT 06 dan RT 12.

Distribusi Air Bersih di Wilayah Kekeringan

Proses pendistribusian air bersih kepada masyarakat sendiri sudah berlangsung sejak tiga hari lalu.

Setiap lokasi, pihaknya melakukan pendistribusian sebanyak satu kali.

“Alhamdulillah kami dari Pemerintah Kota Tangerang Selatan sudah mendistribusikan air bersih di hari yang ketiga. Satu titik atau satu rt kami variatif ada yang 4.000 hingga 8.000 liter,” ungkap Dian.

Ia mengungkapkan, bagi warga yang juga mengalami kekeringan dapat segera menghubungi BPBD Tangsel untuk mendapatkan pasokan air bersih.

“Bagi masyarakat yang membutuhkan distribusi air silakan berkoordinasi dengan pihak RT atau Kelurahan, nanti Kelurahan yang bersurat ke kami,” pungkasnya.

Kekeringan
BPBD Tangsel saat mendistribusikan air bersih di RT 06 RW 02 Kampung Koceak, Kelurahan Kranggan, Kecamatan Setu, Kamis (5/9). Foto: Andre Pradana/Tangselife
Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Dien
Editor
Andre Pradana
Reporter