TANGSELIFE.COM- Simak daftar film horor Indonesia yang tayang di bioskop bulan November 2023.
Deretan film horor ini bakal menyajikan kisah yang menyeramkan dengan alur cerita yang menarik dan dibintangi oleh artis-artis papan atas.
Beberapa film horor Indonesia bulan November 2023 ini juga ada yang mengadaptasi dari cerita horor jadul yang tentunya sangat menyeramkan, hingga membuat bulu kuduk berdiri.
Dari tahun ke tahun peminat film horor Indonesia terus meningkat, sehingga para produsen film terus berlomba-lomba untuk meningkatkan kualitas dari film garapannya.
Lantas, apa saja rekomendasi film horor bulan November 2023 ini yang akan tayang di bioskop Indonesia?
Rekomendasi Film Horor Indonesia Tayang di Bioskop Bulan November 2023.
Daftar film horor yang tayang November 2023 berikut ini dapat jadi refrensi bagi para pecinta film untuk menghabiskan hari libur akhir pekan.
1. Kultus Iblis
Rekomendasi film horor Indonesia yang pertama adalah Kultus Iblis yang sudah tayang di bioskop sejak 2 November 2023.
Film horor ini dibintangi oleh Yasamin Jasem berperan menjadi Naya, Fadi Alaydrus menjadi Raka, dan artis Indonesia lainnya.
Kultus Iblis mengishakan tentang perjalanan hidup sepasang saudara kembar bernama Naya dan Raka.
Keduanya memutuskan untuk menyelidiki kematian sang ayah yang diketahui tewas secara mengenaskan.
Banyak keanehan yang terjadi ketika kematian sang ayah, bahkan jasadnya mendadak menghilang secara misterius.
Hal ini membuat Naya dan Raka memutuskan untuk melakukan penyelidikan ke kampuung halaman ayahnya.
Bukannya mendapatkan jawaban dan titik terang, keduanya justru terjebak di desa yang menganut aliran sesat tersebut.
Naya dan Raka dicari oleh masyarakat desa untu jadi penerus Kultus Iblis.
2. Sijjin
Film Sijjin merupakan hasil adaptasi dari film horor terseram asal Turki yang berjudul “Siccin” yang dibuat sampai enam sekuel.
Film garapan sutradara Hadrah Daeng Ratu, dijadwalkan tayang di bioskop Indonesia mulai tanggal 9 November 2023.
Sejumlah artis Indonesia yang ikut bermain di film ini diantaranya ada Anggika Bolsterli menjadi Irma, Ibrahim Risyad memerankan Galang, dan lain-lainnya.
Film horor Indonesia ini menceritakan tentang teror dukun lima malam yang dilakukan seorang wanita yang mencintai sepupunya.
Dikisahkan Irma mencintai dan terobsesi kepada Galang yang merupakan sepupunya.
Sementara, Galang merupakan lelaki yang tampan yang sudah memiliki istri dan anak.
Meski begitu, Irma tidak memperdulikan hal tersebut, bahkan demi menjadi orang yang dicintai galang dirinya nekat untuk memakai ilmu hitam.
Irma menyantet keluarga Galang dan istrinya, berbagai kejadian-kejadian aneh pun dirasakan oleh keluarga kecil tersebut sampai mengantarkan pada kematian.
3. Perjamuan Iblis
Film Perjamuan Iblis melibatkan sejumlah aktor dan aktris ternama seperti Putri Ayudya, Fandy Christian, Jordan Omar, dan Frisly Herlind.
Film garapan Kenny Glardi dijadwalkan tayang pada 16 November 2023.
Perjamuan Iblis mengisahkan tentang kehidupan rumah tangga Kala dan Radit bersama dengan anaknya, Bima.
Awalnya keluarga ini hidup bahagia dan harmonis, sampai akhirnya ibu dari Radit yang telah lama menghilangkan ditemukan tewas bunuh diri.
Kesedihan pun mulai dirasakan keluarga ini dan berbagai teror dari iblis juga mulai dirasakan.
4. Rumah Iblis
Rumah Iblis menjadi salah satu film horor Indonesia yang wajib ditonton karena punya alur cerita yang menarik.
Disutradari oleh Bambang Drias, film ini jadi tempat adu akting aktris papan atas seperi Aura Kasih, Edward Akbar dan Egi Fredyl.
Mengisahkan tentang teror iblis yang dirasakan oleh satu keluarga yang baru pindah rumah dari kota ke desa.
Teror itu datang dari rumah baru di desa yang ditempati keluarga tersebut karena punya rahasia yang kelam.
Jika Anda penasaran dengan film Rumah Iblis ini bisa disaksikan di biskop tanggal 23 November 2023.
5. Panggonan Wingit
Film horor Indonesia berikut ini jadi penutup di bulan November, pasalnya Panggonan Wingit direncanakan akan rilis pada 30 November mendatang.
Panggonan Wingit juga menjadi salah satu film yang diperankan oleh aktor dan aktris papan atas mulai dari Luna Maya, Bianca Hello, dan Christian Sugiono.
Film ini menceritakan tentang Raina (Luna Maya) dan Fey ( Bianca Hello) yang diwariskan sebuah hotel oleh sang ayah di daerah Semarang.
Keduanya ditugaskan untuk mengelola hotel tersebut, namun keanehan mulai dirasakan Raina dan Fey.
Mereka kerap mendengar suara tangir misterius yang berasal dari lantai 3 hotel tersebut.
Diketahui bahwa lantai itu memiliki larangan yang tidak memperbolehkan siapapun untuk masuk ke sana.
Namun, karena sangat penasaran Raina pun memutuskan untuk membuka salah satu pintu kamar yang ada di lantai tersebut.
Sampai akhirnya tindakan ini mengancam nyawa Raina, sehingga Ardo ( Christian Sugiono) datang dan berusaha untuk menyelamatkan mantan kekasihnya yakni Raina.