TANGSELIFE.COM – Menurunkan kadar gula darah penting untuk dilakukan apabila diketahui kadar gula darah dalam tubuh sudah terlampau berelebihan.
Tak perlu ke dokter, menurunkan kadar gula darah bisa dilakukan secara alami dengan gaya hidup dan pola makan yang baik.
Gula darah yang tinggi juga dikenal dengan sebutan hiperglikemia, yang kerap dikaitkan dengan diabetes.
Penyakit tersebut bisa menyebabkan serangan jantung, gagal jantung, stroke, hingga gagal ginjal.
Kadar gula darah tinggi terjadi ketika tubuh gagal memproduksi cukup insulin atau menggunakan insulin secara efisien.
Untuk mengukur kadar glukosa darah bisa dilakukan ketika berpuasa, makan, atau setelah makan.
Kadar glukosa darah yang normal pada orang dewasa sehat yang tidak makan kurang lebih 8 jam adalah kurang dari 100 mg/dL.
Kemudian, kadar glukosa darah normal orang dewasa sehat yang memeriksa dua jam setelah makan adalah 90 sampai 100 mg/dL.
Seseorang dapat dikatakan memiliki kadar gula darah tinggi ketika angka kadar gula darahnya melebihi 130 mg/DL sebelum makan atau 180 mg/dL setelah makan dalam kurun waktu 1 sampai 2 jam.
Kebanyakan seseorang tidak akan mengalami gejala sampai kadar gulanya mencapai 250 mg/dL atau lebih tinggi lagi.
Tingkatan gula darah tertinggi yang masih tergolong aman umumnya sekitar 160 sampai 240 mg/dL.
Cara Menurunkan Kadar Gula Darah Secara Alami
Jika kadar gula darah di tubuh kamu tergolong tinggi, ada cara alami yang bisa dilakukan untu menurunkannya.
Berikut cara menurunkan kadar gula darah secara alami:
1. Melakukan olahraga rutin
Dengan berolahraga secara rutin bisa meningkatkan sensitivitas insulin di dalam tubuh, yang berarti kamu menggunakan gula dalam darah dengan lebih baik.
Cobalah rutin olahraga minimal 30 menit setiap harinya, bisa lari atau jalan santai.
Olahraga juga bisa membantu menurunkan berat badan, sebab menjaga berat badan tetap idel adalah hal penting bagi pengidap penyakit gula yang mengalami obesitas.
2. Mengatur asupan karbohidrat
Sumber utama glukosa berasal dari karbohidrat yang dapat meningkatkan kadar gula darah. Penelitian menunjukkan kalau konsumsi makanan rendah karbohidrat bisa membantu mengurangi kadar gula darah.
Penting untuk membatasi makanan yang mengandung karbohidrat olahan dan makanan dengan tambahan gula, seperti kue, roti tawar putih, dan kentang goreng.
Kamu bisa menyiasatinya dengan konsumsi sejumlah makanan melalui karbohidrat kompleks yang berasal dari nasi merah, roti gandum utuh, oatmeal, dan kentang.
3. Konsumsi makanan yang mengandung serat
Menurunkan gula darah bisa dengan cara konsumsi makanan mengandung serat. Ada dua jenis serat yang berperan penting untuk kesehatan.
Yang pertama adalah serat larut yang bisa membantu mengontrol gula darah dan kolestrol, seperti apel, pisang, oat, dan alpukat.
Yang kedua adalah serat tak larut yang bermanfaat dalam mendukung sesitivitas insulin, seperti biji-bijian, kulit buah dan sayuran.
4. Minum air putih
Minum air putih membantu ginjal membuang kelebihan gula. Studi menemukan bahwa orang yang minum lebih banyak air putih menurunkan risiko mengembangkan kadar gula darah.
Konsumsi minuman yang paling baik adalah air putih, bukan minuman yang mengandung pemanis.
5. Mengelola tingkat stres
Saat seseorang sedang mengalami stres, tubuh langsung mengeluarkan hormon glukagon dan kortisol.
Kedua hormon itu bisa meningkatkan kadar glukosa darah pada tubuh, sehingga tingkat stres yang tinggi juga memengaruhi kadar gula darah pada tubuh.
6. Perhatikan waktu dan kualitas tidur
Salah satu cara menurunkan kadar gula darah dengan memerhatikan waktu dan kualitas tidur sehari-hari.
Tidur yang cukup dan berkualitas bisa membantu menjaga kadar gula darah dan menjaga berat badan sehat.
Sebaliknya, apabila waktu dan kualitas tidur tak baik, maka bisa meningkatkan hormon kortisol.
7. Jangan sampai melewatkan waktu makan
Hindari kebiasaan melewatkan waktu makan, sebab hal itu bisa menyebabkan kadar gula darah meningkat pada waktu makan berikutnya.
8. Konsumsi makanan yang indeks glikemiknya rendah
Makanan yang memiliki indeks glikemik rendah tidak menyebabkan kadar gula darah meningkat cepat.
Untuk itu cara alami menurunkan kadar gula darah tinggi bisa mengonsumsi makanan dengan indeks glikemik rendah, seperti sayuran hijau, kacang merah, wortel, dan oat.
9. Makan makanan yang tinggi magnesium
Cara alami berikutnya adalah mengonsumsi makanan yang tinggi magnesium.
Magnesium terbukti bermanfaat bagi kadar glukosa darah, bahkan pola makan kaya magnesium berkaitan dengan penurunan risiko penyakit gula.
Apabila kadar magnesium dalam tubuh rendah, dapat menyebabkan resistensi insulin dan penurunan toleransi glukosa pada penderita penyakit gula.
10. Menambahkan bahan tertentu ke dalam makanan
Ada beberapa makanan yang diyakini memiliki efek antidiabetes, seperti cuka apel, kayu manis, dan berberin.
Cuka apel bisa menurunkan kadar gula darah dengan menunda pengosongan perut setelah makan.
Kemudian, kayu manis sendiri bisa meningkatkan kadar glukosa darah dengan meningkatkan sesitivitas insulin dan memperlambat pemecahan karbohidrat pada saluran pencernaan.
Sementara itu berberin berfungsi untuk merangsang pemecahan glukosa enzim, mempromosikan penggunaan gula jaringan dan meningkatkan produksi insulin.
Demikian cara menurunkan kadar gula darah tinggi secara alami yang mudah dilakukan. Semoga bisa bermanfaat, ya.