TANGSELIFE.COM– Simak jurusan sepi peminat di UIN Jakarta di jalur SNBT 2025, berdasarkan data dari tahun 2024.

Seperti yang kita tau bahwa pengumuman SNBP 2025 baru dirilis pada Selasa sore, 18 Maret 2025 pukul 15.00 WIB.

Adapun bagi mereka yang lolos seleksi bisa lanjut ke tahap berikutnya yakni verifikasi atau daftar ulang, sementara untuk yang belum lolos masih ada kesempatan untuk mendaftar UTBK SNBT 2025.

Seleksi UTBK SNBT ini merupakan salah satu jalur masuk PTN menggunakan ujian tulis berbasis komputer.

Pendaftaran UTBK SNBT ini dibuka mulai dari tanggal 11-27 Maret 2025, begitu juga untuk pendaftaran SNBT 2025 di UIN Jakarta.

Sebelum mendaftar, ketahui terlebih dahulu jurusan sepi peminat di UIN Jakarta di jalur SNBT.

Hal ini akan memperbesar peluang untuk para calon mahasiwa lolos seleksi UTBK SNBT 2025.

Berikut Daftar Jurusan Sepi Peminat di UIN Jakarta unuk Jalur SNBT 2025

Daftar jurusan sepi peminat di UIN Jakarta berdasarkan data dari SNBT 2024 di laman https://snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/utbk-snbt/daftar-ptn-snbt

Sama seperti seleksi SNBP 2025, pada UTBK SNBT 2025 ini juga ada 26 jurusan yang dibuka oleh UIN Jakarta.

Sementara itu, ada 10 jurusan sepi peminat di UIN Jakarta di jalur SNBT, beberapa di antaranya ada yang peminatnya kurang dari 100 orang.

Maka berikut daftar 10 jurusan sepi peminat di UIN Jakarta untuk SNBT 2025:

1. Pendidikan Kimia

Peminat 2024: 54 orang
Daya tampung 2025: 47 orang

2. Fisika

Peminat 2024: 61 orang
Daya tampung 2025: 47 orang

3. Matematika

Peminat 2024: 97 orang
Daya tampung 2025: 77 orang

4. Kimia

Peminat 2024: 119 orang
Daya tampung 2025: 62 orang

5. Pendidikan Matematika

Peminat 2024: 124 orang
Daya tampung 2025: 77 orang

6. Biologi

Peminat 2024: 172 orang
Daya tampung 2025: 77 orang

7. Ilmu Politik

Peminat 2024: 304 orang
Daya tampung 2025: 100 orang

8. Agribisnis

Peminat 2024: 319 orang
Daya tampung 2025: 77 orang

9. Ilmu Perpustakaan

Peminat 2024: 369 orang
Daya tampung 2025: 92 orang

10. Sosiologi

Peminat 2024: 390 orang
Daya tampung 2025: 100 orang

Cara Cek Daya Tampung SNBT 2025

1. Kunjungi situs web snpmb.bppp.kemdikbud.go.id

2. Tekan ikon tiga garis biru di pojok kiri atas halaman

3. Pilih menu “UTBK SNBT” dari daftar yang tersedia

4. Klik opsi Daya Tampung SNBT untuk melihat informasi terkait

5. Tunggu beberapa saat hingga daftar perguruan tinggi muncul:

  • Jika ingin melihat daya tampung universitas seperti UI, Unpad, atau IPB, pilih opsi “Daftar PTN Akademik”
  • Jika ingin melihat daya tampung program vokasi, seperti Politeknik Negeri Jakarta, pilih “PTN Vokasi”
  • Jika ingin mencari daya tampung kampus seperti UIN, pilih “Daftar PT KIN”.
Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Jihan Hoirunisa
Editor
Jihan Hoirunisa
Reporter