Tangselife.com – Dua komunitas sepak bola di Tangerang Raya, Infotangerang Football dan Tangsel Life Football menggelar laga silaturahmi di DM Sport Ciledug, Minggu (3/7/2022).

Laga tersebut sekaligus menjadi kegiatan dalam launching komunitas baru pehobi sepakbola di Tangerang yakni Infotangerang Football.

Komunitas itu menjadi wadah silaturahmi bagi para follower dan warga Tangerang Raya umumnya yang memiliki hobi di sepakbola.

Kegiatan launching diisi dengan laga silaturahmi dengan Tangsel Life Football, komunitas sepakbola yang mewadahi follower sesama pecinta sepakbola di Kota Tangerang Selatan.

Founder Infotangerang Arifin berharap, adanya Infotangerang Football ini bisa mempererat silaturahmi para follower yang hobi pada sepakbola.

“Dengan launchingnya Infotangerang Football diharapkan meningkatkan semangat fun football di Tangerang Raya semakin meriah,” ungkapnya.

Sementara itu founder Tangsel Life Football Arie menjelaskan bahwa tujuan dibuat komunitas ini untuk menjadi ajang silaturahmi bagi para followers Tangsel Life dan teman-teman di Tangsel.

“Tujuan Tangsel Life Football selain olahraga dan menyalurkan hobi, tetapi juga sebagai wadah silaturahmi teman-teman pecinta sepakbola di Tangsel dan kegiatan aksi sosial,” jelasnya.

Dia menyambut baik adanya Infotangerang Football itu. Dia berharap ke depan dapat terus berkolaborasi dan menjaga silaturahmi memperkuat komunitas sepakbola di Tangerang Raya.

“Ke depan diharapkan banyak kegiatan positif yang akan dilakukan mulai dari latihan rutin bareng hingga pertandingan amal sebagai aksi sosial dari kami dan juga teman-teman komunitas lainnya,” ungkapnya. (vyh/dre)