TANGSELIFE.COM– Pada saat libur Nataru 2024 (Natal dan Tahun Baru) pemerintah bakal membuka 7 ruas jalan tol fungsional.
Dengan memberlakukan tol fungsional, artinya masyarakat yang melewati 7 ruas jalan tol tersebut tidak perlu membayar alias gratis selama periode libur Nataru 2024.
Dari 7 ruas tol fungsional tersebut, empat berada di wilayah Sumatera dan tiga di antaranya ada di wilayah Jawa.
Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo mengungkapkan, ruas tol fungsional yang dibuka ketika libur panjang Nataru ini adalah sepanjang 90,42 kilometer di Pulau Sumatera dan 29,98 kilometer di Pulau Jawa.
Bahkan, ruas tol fungsional di wilayah Jawa, salah satunya merupakan tol penyangga untuk wilayah Jakarta.
Berikut Daftar Tol Fungsional Selama Libur Nataru 2024
1. Tol Sigli-Banda Aceh (Sibanceh) ruas Padang Tiji-Seulimeum
2. Tol Binjai-Langsa ruas Tanjung Pura-Pangkalan Brandan
3. Tol Kuala Tanjung-Tebing Tinggi-Parapat
4. Tol Pekanbaru-Padang ruas Padang-Sicincin
5. Tol Jakarta-Cikampek (Japek) II Selatan ruas Kutanegara-Sadang
6. Tol Solo-Yogyakarta-NYIA Kulon Progo ruas Klaten-Prambanan
7. Tol Probolinggo-Banyuwangi (Probowangi) ruas Gending-Kraksaan
Akan tetapi, sampai saat ini pemerintah belum merilis secara pasti jadwal operasi tol gratis ini.
Provinsi yang Jadi Tujuan Mudik Favorit pada Libur Nataru 2024
Berdasarkan hasil survei Kementerian Perhubungan diketahui bahwa akan ada pergerakan 110 juta masyarakat paada libur Nataru 2024.
Maka dari hasil survei tersebut, diprediksi bahwa sebagian masyarakat akan menuju Jawa Tengah dan Jawa Timur.
“Sebagian besar pergerakan tersebut terjadi di Pulau Jawa, dengan tujuan utama mudik ke Jawa Tengah maupun Jawa Timur,” ujar Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Aan Suhanan.
Melihat survei tersebut maka dilakukan pengecekan kesiapan jalur tol secara menyeluruh di semua wilayah Pulau Jawa, mulai dari Jawa Barat, Jawa Tengah, hingga Jawa Timur.
Kemudian, Korlantas Polri juga melakukan antisipasi pergerakan masyarakat ke sejumlah destinasi wisata.
Pasalnya, berdasakan suvei juga menunjukkan ada kenaikan minat masyarat untuk berlibur ke daerah Jogja, Semarang, dan lain-lainnya.