TANGSELIFE.COMBenyamin Davnie mengambil formulir pendaftaran sebagai bakal calon Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) untuk Pilkada 2024 pada Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Senin, 22 April 2024.

Benyamin Davnie terlihat hanya seorang diri mengambil formulir penjaringan di PDIP itu. Padahal, dalam kontestasi Pilkada 2024, Benyamin bakal maju bersama Pilar Saga Ichsan yang saat ini menjadi Wakil Wali Kota Tangsel.

Benyamin Davnie mengungkap, soal alasan Pilar Saga Ichsan tak ikut mengambil formulir dalam penjaringan Calon Pilkada 2024 di PDIP itu.

Diketahui, dalam kontestasi Pilkada 2024 ini, Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan telah ditugasi oleh Partai Golkar maju sebagai Calon Wali Kota dan Calon Wakil Wali Kota Tangsel.

Tetapi, Benyamin Davnie kemudian secara aktif mendaftarkan diri sebagai bakal calon Wali Kota Tangsel melalui PDIP tanpa didampingi Pilar.

Benyamin tiba di Sekretariat DPC Tangsel di Ruko Malibu, Serpong, didampingi oleh anak sulungnya Erlangga Yudha Nugraha bersama sejumlah pendukungnya.

Lalu, kemana kah Pilar Saga Ichsan sehingga tak ikut mengambil formulir dalam penjaringan bakal calon Pilkada 2024 di PDIP itu.

Benyamin Davnie menyebut, Pilar Saga Ichsan tak ikut mengambil formulir penjaringan bakal calon Pilkada 2024 di PDIP itu lantaran belum mendapat izin dari Pj Gubernur Banten.

“Tadinya mau sama pak wakil (Pilar Saga Ichsan-red), cuma karena pak wakil belum sempat mengurus izin ke pak gubernur, kalau saya sudah mengurus izin dan dapat izin untuk hari ini,” kata Benyamin usai mengambik formulir, Senin, 22 April 2024.

Benyamin mengakui, formulir penjaringan balon Pilkada 2024 di PDIP Tangsel itu merupakan formulir pertama yang dia ambil dari partai politik.

“Ini formulir pertama yang sama ambil dan semoga saya bisa memenuhi persyaratan-persyaratan yang ditentukan oleh partai dan ke depannya kita bersinergi,” ungkapnya.

Benyamin Davnie Bakal Daftar ke Partai Lain

Dalam persiapan Pilkada 2024 ini, Benyamin secara terang-terangan bakal mengambil formulir ke partai politik lain yang membuka penjaringan bakal calon.

Upaya itu dilakukan Benyamin agar mendapat banyak dukungan dari parpol lain untuk maju sebagai Calon Wali Kota Tangsel dan melanjutkan kepemimpinan di periode keduanya. 

“Dalam kontestasi Pilkada saya ingin banyak mendapatkan dukungan dari partai. Siapapun nanti yang akan buka penjaringan, dengan izin dari teman-teman, saya akan mengambil formulir pendaftaran,” beber Benyamin.

“Soal diterima atau nggaknya (pendaftaran bakal calon-red) bukan di saya, itu dikembalikan ke masing-masing partai,” sambungnya. 

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Wivyh
Editor
Wivyh
Reporter