TANGSELIFE.COM – Masuki mudik Lebaran 20024, diskon tarif tol mudik untuk Jakarta ke Semarang mulai berlaku hari ini, Rabu, 3 April 2024.

Diskon 20 persen tersebut sampai 5 April 2024 hingga pukul 05.00 WIB.

Diskon tarif tol mudik ini, diberikan oleh PT Jasa Marga (Persero) Tbk, dengan integrasi Jalan Tol Jakarta-Cikampek dan Jalan Layang MBZ, Jalan Tol Palimanan-Kanci, Jalan Tol Batang-Semarang, serta Jalan Tol Semarang Seksi ABC

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Lisye Octaviana, mengatakan promo itu berlaku untuk semua golongan kendaraan yang berasal dari Gerbang Tol Cikampek Utama dan transaksi keluar di gerbang tol Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang.

Sedangkan untuk arus balik sendiri, diskon tarif tol mudik ini, hanya untuk kendaraan asal gerbang tol Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang dan transaksi keluar di gerbang tol Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek pada periode 17 April 2024 pukul 05.00 WIB, hingga 19 April 2024 pukul 05.00 WIB.

Lisye juga menjelaskan, pemberlakukan diskon tarif tol bertujuan untuk memaksimalkan distribusi lalu lintas dan menghindari penumpukan kendaraan.

Sehingga diskon ini membuat perjalanan pemudik lebih hemat, dilakukan pada waktu-waktu di luar yang diprediksi jadi puncak arus mudik dan balik Lebaran 2024.

“Kami prediksi puncak arus mudik pada 6 April 2024, terdapat 259.000 kendaraan meninggalkan Jakarta atau meningkat 0,03 persen terhadap Lebaran 2023 dan meningkat 66,8 persen,” ungkapnya.

“Sedangkan prediksi untuk puncak arus balik pada 15 April 2024, terdapat 300.000 kendaraan kembali ke Jakarta atau meningkat 13,2 persen terhadap Lebaran 2023, atau meningkat 131 persen terhadap normal,” pungkas Lisye.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Sopiyan
Editor