TANGSELIFE.COM– Simak dan simpan jadwal buka puasa Kota Tangsel 2 Ramadhan 1446 H.

Sama seperti jadwal imsak, informasi terkait jadwal buka puasa ini juga menjadi yang paling banyak dicari.

Mengetahui jadwal buka puasa menjadi hal penting agar umat Muslim dapat mempersiapkan diri dengan baik dalam menjalankan ibadah di bulan Ramadhan 2025.

Maka dari itu, tim Tangselife.com telah merangkum, berikut jadwal buka puasa Kota Tangsel lengkap dengan waktu sholat lima waktu.

Jadwal Buka Puasa Kota Tangsel hari ini, 2 Maret 2025

  • IMSAK: 04:33 WIB
  • SUBUH: 04:43 WIB
  • ZUHUR: 12:09 WIB
  • ASAR: 15:11 WIB
  • MAGRIB: 18:15 WIB
  • ISYA: 19:24 WIB

Jika melihat dari data tersebut, maka jadwal buka puasa Kota Tangsel hari ini adalah pukul 18:15 WIB, sama seperti waktu buka puasa pada 1 Ramadhan 1446 H.

Cara Cek Jadwal Buka Puasa Kota Tangsel

1. Kunjungi situs bimasislam.kemenag.go.id/jadwalimsakiyah

2. Pilih provinsi dan kabupaten/kota sesuai lokasi Anda, lalu pilih tahun 1446 H/2025 M pada menu Jadwal Imsakiyah

3. Klik tombol Cari dan tunggu hingga jadwal imsakiyah muncul

4. Untuk mengunduh jadwal imsakiyah sesuai wilayah, tekan tombol Unduh yang berada di sebelah tombol pencarian.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Jihan Hoirunisa
Editor
Jihan Hoirunisa
Reporter