TANGSELIFE.COMPLN melakukan pemadaman listrik secara besar-besaran di sejumlah wilayah Pulau Sumatra pada Selasa 4 Juni 2024.

Listrik mati dirasakan selama berjam-jam oleh warga di wilayah Sumatra Barat, Sumatra Selatan, Lampung, Bangka Belitung, Jambi, dan Bengkulu.

Manajer Komunikasi dan TJSL PT PLN UID Sumsel, Jambi dan Bengkulu (S2JB) Iwan Arissetyadhi menerangkan listrik mati akibat gangguan transmisi SUTT 275 kV Linggau-Lahat.

Sistem transmisi tersebut merupakan jaringan interkoneksi atau bleed system yang terhubung dan mencakup sejumlah wilayah di Sumatera.

“Apabila sistem ini terganggu, yang lain akan kena imbasnya. Akan tetapi, imbas itu tidak bersifat permanen,” jelas Iwan, seperti dilansir dari Antara.

“Ketika sistemnya bisa distabilkan, maka bertahap yang lain bisa dinormalkan. Jadi, daerah yang tidak terimbas langsung diutamakan untuk dinormalkan,” lanjutnya.

Listrik PLN Mati Lebih dari 24 Jam di Sumatra Barat

Insiden listrik mati pada Selasa 4 Juni 2024 turut dirasakan di sejumlah wilayah Sumatera Barat, bahkan lebih dari 24 jam.

Manajer Komunikasi dan TJSL PLN Unit Induk Distribusi Sumatra Barat (Sumbar) Yenti Elfina mengatakan PT PLN (Persero) terus berupaya memulihkan gangguan kelistrikan yang terjadi pada jaringan transmisi di Sumatera secara bertahap.

Dia menjelaskan, sampai dengan pukul 09:00 WIB, kondisi kelistrikan hampir 60% atau lebih dari 900 ribu pelanggan di wilayah Sumbar telah kembali normal.

Proses pemulihan dilanjutkan ke jaringan distribusi pelanggan lain yang masih terdampak padam.

Menurut Yenti, padamnya jaringan transmisi dengan beban tinggi menyebabkan pembangkit listrik ikut padam secara otomatis.

Sehingga, tentu perlu waktu untuk proses penyalaan kembali.

“Dalam proses pemulihan ini diperlukan manajemen pengaturan beban untuk menjaga kestabilan listrik pada wilayah terdampak,” jelas Yenti.

Oleh karenanya, PLN menyampaikan permohonan maaf atas terjadinya kondisi ini.

Saat ini, PLN tengah menerjunkan ratusan petugas yang terus bersiaga di lapangan.

Sejumlah petugas juga disiagakan di pusat kontrol untuk pemulihan seluruh sistem secepatnya.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Dien
Reporter