TANGSEL.COM – Acara nonton bareng (nobar) Timnas Indonesia vs Uzbekistan dalam lanjutan Piala Asia U-23 yang diselenggarakan di Alun-Alun Pamulang, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Senin (29/4) sukses terlaksana.

Acara nobar Timnas Indonesia vs Uzbekistan itu merupakan kolaborasi antara beberapa komunitas yang berada di Kota Tangsel dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel.

Beberapa komunitas yang dimaksud diantaranya Tangselife,  Southsidescoot dan Tangsel Creative City Art (TCCA).

Keberhasilan terselenggaranya acara tersebut terlihat dari banyaknya masyarakat yang turut berpartisipasi di acara tersebut, diprakirakan ribuan warga hadir di lokasi tersebut.

Bahkan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan juga terlihat hadir langsung di tengah-tengah masyarakat.

Koordinator Southsidescoot, Dhanbre mengucapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam acara tersebut

“Kita tahu bahwa animo masyarakat terkait lolosnya garuda muda Timnas U-23 masuk semifinal Piala Asia 2024 ini sangat tinggi, karena itu kami komunitas-komunitas di Tangsel berinisiatif membuat acara Nobar bareng,” kata Dhanbre, Selasa, 30 April 2024.

Timnas Indonesia
Warga Tangsel antusias nonton bareng Laga Semifinal Piala Asia U23 2024 antara Timnas Indonesia U23 vs Uzbekistan di Alun-alun Pamulang, Senin, 29 April 2024.

Ia menyebut, terlebih rencana penyelenggaraan nobar tersebut mendapatkan respon positif dari Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel.

“Pemkot Tangsel melalui Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangsel sangat apresiasi kegiatan nobar tersebut dan mendukung secara positif acara ini,” ungkapnya.

“Akhirnya kolaborasi antara komunitas dan Pemkot Tangsel nobar bersama bisa dilaksanakan di Alun-alun Pamulang,” tambahnya.

Sementara itu, Founder Tangselife, Harie Novianta Setiawan menyebut, kesuksesan acara nobar Timnas Indonesia itu tidak terlepas dari partisipasi seluruh lapisan masyarakat Tangsel.

Terlebih adanya support berupa fasilitas yang disediakan oleh Pemkot Tangsel untuk menyelenggarakan acara tersebut.

“Terima kasih untuk seluruh pihak yang membantu mensukseskan acara nobar Timnas U-23, terutama Pemkot Tangsel yang sudah memfasilitasi serta memberikan keamanan dan kenyamanan saat laga Timnas Indonesia vs Uzbekistan,” pungkasnya.

Andre Pradana
Editor
Andre Pradana
Reporter