TANGSELIFE.COM – Registrasi Rekrutmen Bersama BUMN 2024 segera ditutup hari ini, Senin 1 April 2024 sejak dibuka pada 23 Maret 2024 lalu.

Pendaftaran online rekrutmen BUMN 2024 bisa dilakukan melalui situs resmi FHCI BUMN yakni https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id.

Para peserta rekrutmen bersama BUMN 2024 yang telah mendaftarkan diri, selanjutnya akan mengikuti sejumlah seleksi seperti tes administrasi, tes kompetensi dasar, tes AKHLAK, wawasan kebangsaan, tes kompetensi bidang, wawancara, sampai tes kesehatan.

Seperti yang diketahui, dalam rekrutmen BUMN 2024 terdapat sistem kuota untuk setiap lowongan kerja yang dibuka.

Masih ada beberapa lowongan kerja BUMN 2024 yang masih tersedia untuk jenjang SMA, SMK, D3, D4, S1, sampai S2.

Berikut ini adalah sejumlah lowongan kerja BUMN 2024 yang masih tersedia:

Lowongan kerja yang masih tersedia di rekrutmen bersama BUMN 2024

Pengecekan kuota lowongan kerja BUMN 2024 yang masih ada bisa dipantau melalui situs https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id/.

Berikut adalah tata cara cek lowongan kerja BUMN 2024 yang masih tersedia:

  • Akses laman https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id/
  • Pilih menu ‘Job Vacancies’
  • Cari lowongan kerja yang masih tersedia berdasarkan nama perusahaan, bidang pekerjaan, jenjang pendidikan, ataupun jurusan pendidikan
  • Setelah itu akan muncul daftar pekerjaan sesuai dengan data yang dimasukkan
  • Klik opsi Detail untuk mengetahui informasi lengkap lowongan kerja tersebut, baik kuota, kualifikasi pendidikan, dan persyaratannya. Jika kuota masih tersedia akan muncul tombol untuk melamar posisi tersebut, tapi jika tidak akan muncul keterangan bahwa kuota penuh

Tata Cara Melamar di Rekrutmen Bersama BUMN 2024

Melihat masih ada banyak lowongan kerja yang tersedia di BUMN 2024, kamu bisa melakukan pendaftaran online segera sebelum waktu pendaftaran habis.

Berikut ini tata cara melamar di rekrutmen bersama BUMN 2024 dan persyaratan dokumen yang perlu dipersiapkan:

  • Akses situs https://rekrutmenbersama2024.fhcibumn.id/
  • Baca seluruh informasi ketentuan dan persyaratan yang ada di situs tersebut
  • Melakukan registrasi melalui menu Register yang ada di pojok kanan atas halaman depan
  • Jika sudah mendaftarkan diri, login dengan email dan password yang telah didaftarkan. Aktivasi email dilakukan secara otomatis
  • Pelamar wajib melengkapi CV dan dokumen persyaratan pada laman Daftar Riwayat Hidup. Beberapa dokumen yang diperlukan adalah foto profil, KTP, Ijazah/Surat Keterangan Lulus, Transkrip Nilai/Nilai Ujian Sekolah
  • Pelamar bisa melihat lowongan kerja yang masih tersedia pada menu Lowongan. Tiap peserta hanya bisa memilih satu posisi saja
  • Jika telah memilih posisi yang diinginkan, calon peserta bisa memantau proses lamaran, detail jadwal, dan pengumuman pada halaman ‘Lamaran Saya’ atau melalui email resmi

Syarat Pendaftaran Rekrutmen Bersama BUMN 2024

Sebelum melakukan pendaftaran, inilah beberapa ketentuan umum yang perlu dipenuhi bagi para pelamar rekrutmen bersama BUMN 2024:

1. Warga Negara Indonesia (WNI)

2. Berusia maksimal 25 tahun untuk lulusan SMA/SMK, berusia maksimal 27 tahun untuk Diploma III, berusia maksimal 30 tahun untuk S1/Diploma IV, berusia 35 tahun untuk S2, dan berusia maksimal 45 tahun untuk experience hire

3. Nilai IPK minimal 3.00 (skala 4.00) untuk D-III/D-IV/S1 dan minimal 3,25 (skala 4.00) untuk S2

4. Memiliki nilai rata-rata Ujian Sekolah minimal 75 (skala 100) untuk lulusan SMA/SMK

5. Bersedia ditempatkan di seluruh wilayah Indonesia

6. Jenis kelamin menyesuaikan kebutuhan masing-masing BUMN

7. Sehat secara jasmani, rohani, dan bebas dari narkoba

8. Memiliki dokumen SKCK dari Kepolisian apabila ada

9. Melampirkan sertifikasi pelatihan sesuai dengan kompetensi dan rekomendasi pengalaman kerja apabila ada

10. Rekomendasi komunitas (berprestasi di bidang olahraga/seni/digital creator/start up) jika ada

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Dwi Oktaviani
Editor