TANGSELIFE.COM – Laga Timnas Indonesia melawan Irak dan Filipina akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.
Tentu para penggemar sepakbola Indonesia tidak sabar untuk mendukung langsung para skuad Garuda untuk bertanding.
Laga Timnas Indonesia ini, merupakan bagian dari Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F.
Untuk jadwalnya sendiri, Timnas Indonesia akan berduel lawan Timnas Irak lebih dahulu pada tanggal 6 Juni 2024.
Setelah itu skuad Garuda menjamu Timnas Filipina pada 11 Juni 2024.
Jika tak ada perubahan, kickoff kedua laga itu digelar pada pukul 19.30 WIB.
Harga Tiket Timnas Indonesia Lawan Irak dan Filipina
Pada hari Rabu, 16 Mei 2024, PSSI akhirnya sudah merilis harga tiket untuk laga Timnas Indonesia vs Irak dan Filipina tersebut.
Tiket yang mereka rilis ini adalah tiket terusan.
Artinya satu tiket bisa digunakan menonton laga lawan Irak dan kemudian melawan Filipina.
Istimewanya, PSSI juga akan memberikan dua set merchandise.
Namun stok merchandise ini hanya terbatas untuk 10 ribu pembeli pertama dan berlaku sampai 22 Mei 2024 saja.
Suporter Timnas Indonesia tak perlu khawatir jika tak berniat untuk membeli tiket terusan.
Bahkan PSSI juga memfasilitasi mereka yang ingin membeli tiket satuan.
Premium East & West: Rp2.250.000
*Harga satuan Rp1.250.000
Garuda East & West: Rp:1.500.000
*Harga Satuan Rp850.000
Garuda North & South: Rp1.000.000
*Harga Satuan Rp550.000
Upper Garuda: Rp450.000
*Harga Satuan Rp250.000