TANGSELIFE.COM – Hasil Seri A Liga Italia laga Napoli vs Inter Milan dengan skor 0-3 untuk keunggulan Inter Milan, Senin 4 Desember 2023 dini hari WIB.

Dengan hasil itu, Inter Milan kembali berada di puncak klasemen Seria A, usai berhasil menaklukan juara bertahan, Napoli.

Pada laga Liga Italia tersebut, Hakan Calhanoglu membawa Inter Milan unggul dengan tendangan yang fantastis dari jarak 25 yard.

Pertandingan pun terus berlanjut, hingga akhirnya Nicolo Barella mencetak gol kedua Inter setelah melakukan gerakan kaki yang luar biasa di dalam kotak penalti.

Lalu pada gol ketiga Inter Milan dicetak Marcus Thuram. Sehingga membawa pulang tiga poin untuk kembali ke puncak di Liga Italia.

Napoli, yang menunjuk Walter Mazzarri sebagai pelatih bulan lalu, turun ke peringkat lima klasemen.

Kemenangan besar pada Minggu menjadi tanda kekuatan dari Inter, yang belum terkalahkan saat menjalani laga tandang di semua kompetisi.

Setelah meraih kemenangan besar di stadion di mana mereka memiliki catatan buruk saat tampil di sana.

“Ini adalah pertunjukan kekuatan, semangat tim. Menang seperti ini di markas Napoli memuaskan, tetapi baru 14 pertandingan (yang dimainkan) dan masih jauh perjalanan yang harus dilalui,” kata pelatih Inter Simone Inzaghi seperti dikutip dari AFP.

Dari peringkat saat ini Napoli tertinggal 11 poin di belakang tim asuhan Simone Inzaghi dan telah menelan kekalahan di Serie A sebanyak kekalahan total yang dialami pada musim lalu yakni empat kekalahan.

Juventus yang berada di puncak klasemen pada hari Jumat 1 Desember 2023 berkat kemenangan 2-1 di Monza dan kini berjarak dua poin di belakang Inter.

Klasemen Liga Italia

Liga Italia
Klasemen sementara Seri A.

 

Sopiyan
Editor