TANGSELIFE.COM- Pelatih asal Belanda, Patrick Kluivert telah tiba di Indonesia pada Sabtu malam, 11 Januari 2025.

Pria berusia 48 tahun tersebut resmi menggantikan Shin Tae-Yong menjadi pelatih Timnas Indonesia mulai 2025 hingga 2027.

Diketahui bahwa sejak tiba di Bandara International Soekarno-Hatta, Patrick Kluivert langsung mendapatkan sambutan hangat dari para penggemar Skuad Garuda.

Kedatangannya disambut dengan sorak sorai para suporter yang menggaungkan kata-kata “Indonesia, Indonesia, Indonesia”.

Menurut keterangan dari Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga diketahui bahwa sang pelatih baru Timnas Indonesia ini sangat senang melihat antusias dari sang suporter.

“Tadi dia (Kluivert) senang betul dengan sambutan yang sangat ramah,” ujar Arya Sinulingga.

Adapun untuk hari ini, 12 Januari 2025, Patrick Kluivert akan diperkenalkan ke publik oleh PSSI di Hotel Mulia, Jakarta pada pukul 15.00 WIB.

Agenda Patrick Kluivert di Indonesia pada Hari ini, 12 Januari 2025

Selain ada acara perkenalan, Patrick Kluivert juga dijadwalkan untuk bertemu dengan para penggawa Timnas Indonesia yang memperkuat klub Liga 1.

Adanya agenda untuk bertemu para pemain Timnas Indonesia yang bermain di Liga 1 ini diharapkan bisa mempercepat membangun komunikasi antara keduanya.

Selain itu, Kluivert juga diagendakan untuk melihat dan datang ke stadion kebanggaan Timnas Indonesia, yakni Stadion Gelora Bung Karno (GBK)

Arya Sinulingga juga mengungkapkan bahwa Patrick Kluivert akan ada rencana belajar Bahasa Indonesia seiring dengan tugasnya sebagai pelatih Timnas Indonesia.

Selain itu, Kulivert juga akan didampingi oleh Alex Pastoor dan Denny Landzaat sebagai asisten pelatih Timnas Indonesia.

Adapun untuk debut perdana Kluivert sebagai pelatih Timnas Indonesia adalah pertandingan pada Maret 2025 mendatang di ajang Kualifikasi Piala Dunia 2026 Putaran Ketiga.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Jihan Hoirunisa
Editor
Jihan Hoirunisa
Reporter