TANGSELIFE.COM – PT Pembangunan Jaya Ancol Tbk atau Ancol memberi promo masuk Ancol gratis mulai Sabtu, 1 Juni 2024 sampai 21 Juni 2024.

Program ini menjadi salah satu rangkaian perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-497 Kota Jakarta yang jatuh tanggal 22 Juni 2024 dengan tema ‘Jakarta Kota Global Berjuta Pesona’.

Pihak Ancol menuturkan bahwa program ini menjadi yang kedua kalinya setelah penerapan pertama pada 2023 lalu.

Beruntungnya, program masuk Ancol gratis mendapatkan respons positif dari pengunjung.

Periode Promo Gratis Masuk Ancol Juni 2024

Seperti dikutip dari situs resmi Pemprov DKI Jakarta, promo tiket masuk Ancol gratis berlaku selama tiga minggu, yakni periode 1 sampai 21 Juni 2024.

Promo tersebut hanya berlaku untuk kunjungan pada pukul 17.00 WIB sore sampai tutup.

Syarat dan Ketentuan untuk Mendapatkan Promo Gratis Masuk Ancol

Berikut ini sejumlah syarat dan ketentuan yang wajib dipenuhi pengunjung sebelum memperoleh tiket masuk Ancol gratis:

  • Wajib reservasi di ancol.com H-1 sebelum kunjungan
  • Satu orang hanya reservasi tiket gratis sebanyak 1 tiket
  • Reservasi mulai dibuka tanggal 31 Mei 2024
  • Tiket gratis digunakan mulai pukul 17.00 s.d 23.00 WIB
  • Belum termasuk tiket kendaraan & Unit Rekreasi lainnya

Cara Masuk Ancol Gratis via Online

Pembelian tiket gratis masuk Ancol Taman Impian bisa dilakukan secara online melalui situs resmi Ancol atau dengan mengikuti langkah-langkah di bawah ini:

  • Buka situs Ancol pada laman www.ancol.com
  • Pesan tiket gratis masuk Ancol dengan klik ‘Beli Tiket’
  • Pilih tanggal kunjungan untuk periode 1-21 Juni 2024
  • Pilih tiket ‘Gratis Tiket Masuk Ancol’ kemudian klik ‘Tambah’
  • Untuk tiket kendaraan bisa ditambah (tetap berbayar)
  • Klik ‘Daftar Sekarang’ kemudian isi informasi data pembeli
  • Klik ‘Lanjutkan’ untuk konfirmasi pemesanan tiket
  • Jika sudah, e-tiket akan dikirim melalui e-mail

Cara penggunaan e-ticket Ancol:

  • Pastikan e-ticket sudah siap untuk ditunjukkan sebelum masuk Pintu Gerbang Utama Ancol
  • Pemilik e-ticket bisa langsung masuk dengan memindai kode QR pada e-tiket di Pintu Gerbang Utama Ancol
  • Tunggu sejenak untuk menyesuaikan tingkat kecerahan layar telepon sebelum memindai kode QR pada e-ticket
  • Hanya e-ticket yang berlaku. Kwitansi atau bukti pembayaran tak bisa digunakan sebagai pengganti e-ticket
Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Whatsapp Channel Tangselife di Ponsel Kamu
Dwi Oktaviani
Editor
Dwi Oktaviani
Reporter