TANGSELIFE.COM– Penjualan tiket Timnas Indonesia vs Argentina kembali dibuka hari ini, Selasa, 6 Juni 2023. PSSI menyediakan 20.000 tiket untuk penggemar sepak bola Tanah Air.

Antusiasme sangat tinggi ditunjukan penggemar sepak bola Indonesia menyambut pertandingan antara Timnas Indonesia vs Argentina dalam laga persahabatan FIFA Matchday, Senin, 19 Juni 2023 mendatang.

Untuk diketahui, alokasi tiket 20 ribu lembar yang dijual di hari pertama khusus presale nasabah BRI telah ludes dalam 12 menit pada Senin, 5 Juni 2023 kemarin.

Tiket Timnas Indonesia
Ilustrasi pertandingan FIFA Matchday antara Timnas Indonesia vs Timnas Argentina.

Hari ini, kembali terbuka kesempatan bagi penggemar sepak bola untuk membeli tiket Indonesia vs Argentina yang akan digelar di Stadion Utama Geloba Bung Karno (SUGBK).

Pembelian tiket laga Timnas Indonesia vs Timnas Argentina itu hanya dijual secara online melalui aplikasi https://www.tiket.com.

Tidak seperti sehari sebelumnya, penjualan tiket di hari Selasa, 6 Juni 2023 ini bisa menggunakan seluruh metode pembayaran yang tersedia.

Berdasarkan jadwal, pembelian tiket Timnas Indonesia vs Argentina akan dibuka mulai pukul 11.00 WIB dan transaksi pembayaran bisa dilakukan mulai pukul 12.00 WIB.

Laga Timnas Indonesia vs Timnas Argentina jadi duel yang menarik minat banyak pecinta sepakbola di Indonesia untuk menyaksikan langsung di SUGBK, Jakarta.

Lantaran, Timnas Argentina hadir ke Indonesia dengan membawa bintang-bintang sepakbola kelas dunia yang selama ini merumput di klub-klub elite sepakbola Eropa.

Seperti Lionel Messi, Angel Di Maria, Julian Alvarez, Rodrigo De Paul, Alexis MacAllister, Emiliano Martinez dan pemain kelas dunia lainnya.

“Alhamdulillah kalau kita lihat Senin, 5 Juni 2023 hanya dalam waktu sekitar 9 menit itu 20 ribu tiket terjual langsung,” terang Ketua Umum PSSI Erick Thohir dalam konferensi pers, Senin 5 Juni 2023.

Erick juga mengatakan bagi masyarakat yang belum berhasil membeli tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina masih tersedia sebanyak 40.000 lembar tiket.

Sebanyak 40 ribu tiket itu dijual dalam dua hari pada public sale secara online yang digelar Selasa, 6 Juni 2023 dan Rabu, 7 Juni 2023.

“Setiap hari akan dijual sebanyak 20.000 tiket pertandingan Timnas Indonesia vs Timnas Argentina,” papar Erick Thohir juga.

Berikut Cara Membeli Tiket Timnas Indonesia Vs Timnas Argentina

  1. Kunjungi situs Tiket.com pada aplikasi browser di perangkat Anda.
  2. Pada halaman beranda, klik menu ‘Event’.
  3. Pada halaman Event, cari dan klik opsi Indonesia vs Argentina.
  4. Masuk ke akun Tiket.com Anda. Jika belum memiliki akun, buat akun terlebih dahulu.
  5. Pilih kategori tiket yang diinginkan lalu klik ‘Pilih Tiket’.
  6. Masukkan jumlah tiket yang ingin dipesan. Jika sudah selesai lalu klik ‘Pesan’.
  7. Periksa data diri pemesanan lalu klik ‘Lanjutkan Pembayaran’.
  8. Selesaikan pembayaran 
  9. Tiket dalam bentuk e-Ticket akan dikirim melalui email yang telah didaftarkan.

Berikut Kategori dan Harga Tiket Timnas Indonesia vs Argentina

  1. VIP Barat : Rp4.250.000
  2. VIP Timur : Rp4.250.000
  3. Kategori 1 : Rp2.500.000
  4. Kategori 2 : Rp1.200.000
  5. Kategori 3 : Rp600.000

Berikut Aturan Pembelian Tiket Timnas Indonesia vs Argentina

  1. Sebelum membeli tiket pastikan Anda mengetahui aturan pembelian. Satu (1) nomor KTP hanya dapat membeli maksimal dua (2)  tiket dan harus dalam kategori tiket yang sama.
  2. Untuk anak-anak usia di atas 2 tahun wajib membeli tiket untuk menonton pertandingan.
  3. Pertandingan Timnas Indonesia vs Argentina akan berlangsung pada 19 Juni 2023 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta. 
  4. Kick off pertandingan pukul 19.30 WIB.

Demikian informasi penjualan tiket timnas Indonesia vs Argentina bagi penggila sepakbola di Tanah Air yang dijual hari ini, Selasa 6 Juni 2023 berikut tutorial dan link cara beli. 

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow