TANGSELIFE.COM– Berawal dari hobi memasak yang dilakukan di rumah, GALERIE K’LONTONGAN Curated by 2 Cici hadir menjadi salah satu resto keluarga favorit di Tangerang.

Berdasarkan keterangan dari Indri sang owner, awal berdirinya resto ini dari hobinya memasak makanan sehari-hari untuk sang buah hati.

Kemudian, ada beberapa teman yang juga suka mencicipi sekaligus memuji hasil masakan sang owner hingga menyarankannya untuk membuat resto.

Sampai akhirnya Indri mewujudkan impian tersebut dan mendirikan resto keluarga yang diberi nama GALERIE K’LONTONGAN Curated by 2 Cici pada Mei 2024 lalu.

Lokasi GALERIE K’LONTONGAN Curated by 2 Cici ini ada di Ruko Maggiore Square, Gading Serpong, Kec. Pagedangan, Kabupaten Tangerang.

Menu Andalan di GALERIE K’LONTONGAN Curated by 2 Cici

Makanan di GALERIE K'LONTONGAN Curated by 2 Cici
Deretan menu andalan mulai dari Nasi Liwet, Laksa, Pempek hingga Mie Ayam K’LONTONGAN

Resto yang memiliki bangunan dua lantai ini menawrkan berbagai macam pilihan makanan yang mengusung konsep tradisional Indonesia.

Menu-menu andalan seperti Nasi Liwet dan Mie Ayam K’LONTONGSN menjadi favorit banyak pengunjung.

Selain itu, ada juga Pempek dan Laksa yang siap memanjakan lidah Anda dengan cita rasa autentik.

Setiap hidangan yang disjaikan di GALERIE K’LONTONGAN Curated by 2 Cici diracik dengan bumbu rempah-rempah yang kuat, sehingga menjadi primadona bagi pelanggan.

Salah satu hidangan menarik dari resto ini adalah adanya roti khas Jepang dengan berbagai varian rasa yang diberi nama “Melonpan”.

Melonpan merupakan roti yang memiliki tekstur krispi dengan isian es krim berbagai rasa, mulai dari strawberry, cokelat, hingga durian.

Ini menjadi pilihan sempurna bagi para pencinta kuliner yang ingin merasakan sensasi manis dan segar disatu gigitan.

Tak hanya Melonpan, ada juga roti best seller dengan pilihan rasa, seperti Roti Bakso Ayam, Roti Smoked Chicken, dan Coffee Bun yang tak kalah menggugah selera.

Sementara itu, untuk menu minumannya ada Es Kopi K’Lontongan menjadi ciri khas dari resto ini.

Harga makanan di GALERIE K’LONTONGAN Curated by 2 Cici cukup bervariasi, mulai dari Rp30 ribu-Rp60 ribu.

Lalu, harga minumannya mulai dari Rp10 ribu sampai Rp30 ribu.

Resto GALERIE K’LONTONGAN Curated by 2 Cici ini buka mulai dari hari Selasa-Minggu pukul 09.00-21.00 WIB.

Dukungan Bapenda Kabupaten Tangerang untuk GALERIE K’LONTONGAN Curated by 2 Cici

Menjadi salah satu restoran yang taat pajak di wilayah Kabupaten Tangerang, Indri berahap bahwa GALERIE K’LONTONGAN Curated by 2 Cici ini menjadi salah satu tempat kuliner yang memperkenalkan kekayaan rasa tradisional Indonesia

Selain itu, ia juga berharap agar semakin banyak orang dari berbagai wilayah yang datang ke Tangerang ini untuk berburu kuliner.

“Supaya ke depannya semoga makin banyak orang yang kuliner di Tangerang,” ujar Indri

Adapun Indri juga berterima kasih untuk Bapenda Kabupaten Tangerang yang terus memberikan dukunngan kepada para pelaku UMKM, termasuk ke resto yang didirikannya.

“Semoga Bapenda Kabupaten Tangerang terus mensupport khususnya para pelaku UMKM di sekitar Tangerang,” tamabahnya

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Jihan Hoirunisa
Editor
Jihan Hoirunisa
Reporter