TANGSELIFE.COMPameran otomotif terkemuka di Indonesia yakni GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) akan kembali digelar di tahun ini.

Lantas, kapan GIIAS 2024 digelar?

GIIAS diselenggarakan oleh Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (GAIKINDO), sebuah organisasi yang mewadahi perusahaan-perusahaan otomotif di Indonesia.

Organisasi tersebut memiliki peran penting sebagai wadah bagi produsen kendaraan.

Mereka bisa memamerkan dan meluncurkan produk terbarunya, sekaligus menjadi kesempatan bagi pengunjung untuk menjelajahi inovasi terkini dalam dunia otomotif.

Penggemar otomotif yang sudah menantikan GIIAS 2024 perlu mengetahui jadwal pelaksanaan serta lokasinya agar tak ketinggalan kesempatan untuk hadir ke pameran tersebut.

Jadwal GIIAS 2024

GIIAS dijadwalkan akan berlangsung pada 18-28 Juli 2024 di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City.

Pembukaan resmi dan hari khusus VIP akan digelar pada Kamis, 18 Juli 2024. Sementara itu, pameran berlangsung mulai 18-28 Juli 2024 untuk VIP.

GIIAS 2024 menghadirkan lebih dari 40 inovasi terbaru dalam dunia otomotif dengan fokus utama pada kendaraan berbasis listrik.

Pameran ini tak hanya bertujuan untuk memamerkan inovasi terkini, tapi juga memberikan informasi dan edukasi mengenai teknologi dalam industri otomotif.

Beda dengan tahun sebelumnya, penyelenggaraan GIIAS dilakukan lebih awal.

Tujuannya, memberikan kesempatan lebih cepat bagi penggemar otomotif dan pelaku industri untuk menikmati serta mengakses inovasi terbaru dalam dunia otomotif.

Menariknya, tahun ini penyelenggaraan GIIAS hadir dengan memperluas area pamerannya dengan menambahkan satu hall baru yakni hall 11 yang merupakan ekstensi dari hall 10, ICE – BSD City.

Dengan area 12.000 meter persegi, menjadi sebuah langkah yang cukup strategis untuk memastikan para peserta bisa mendapatkan area yang cukup untuk menampilkan seluruh inovasi mereka dan untuk meningkatkan kenyamanan pengunjung.

Harga Tiket GIIAS 2024

Kini informasi terkait harga pembelian tiket GIIAS belum diumumkan. Sebagai acuannya, berikut harga tiket GIIAS tahun 2023:

  • Senin-Jumat: Rp50.000
  • Sabtu-Minggu dan Libur Nasional: Rp100.000

Tiket masuk GIIAS sendiri bisa diperoleh baik secara online maupun dibeli langsung di lokasi pameran.

Bagi kamu yang membutuhkan informasi lebih lanjut mengenai tiket GIIAS 2024, silakan hubungi email info@auto360.id.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Dwi Oktaviani
Editor
Dwi Oktaviani
Reporter