TANGSELIFE.COM- Pesta olahraga penyandang disabilitas, Paralimpiade 2024 digelar mulai hari ini, 28 Agustus hingga 9 September 2024.
Paralimpiade 2024 tahun ini akan berlangsung di Paris yang diikuti oleh 4.400 atlet dari 169 negara, termasuk Indonesia.
Sebagai informasi, Paralimpiade ini merupakan ajang olahraga yang dikhususkan untuk atlet penyandang disabilitas atau difabel.
Pada Paralimpiade Paris 2024 ini mempertaruhkan 22 cabang olahraga (cabor) untuk memperebutkan 549 medali.
Indonesia sendiri mengirimkan 35 atlet terbariknya untuk berjuang di Paralimpiade 2024 di Paris.
Lantas, siapa saja atlet Indonesia yang akan berjuang di Paralimpiade Paris 2024? berikut ulasannya.
35 Daftar Atlet Indonesia di Paralimpiade 2024
Total atlet Indonesia yang akan berlaga di Paralimpiade Paris 2024 ini lebih banyak jika dibandingkan dengan perwakilan kontigen Merah Putih saat Paralimpiade Tokyo 2020.
Pada Paralimpiade Tokyo 2020 kala itu hanya diikuti oleh 23 atltet dari tujuh cabor, sementara Paralimpiade Paris 2024 ini diikuti oleh 35 atlet untuk 10 cabor.
Berikut daftar lengkap atlet Indonesia di Paralimpiade 2024:
1. Cabor Boccia
- Felix Ardi Yudha
- Gischa Zayana
- Muhammad Afrizal Syafa
- M. Bintang Satria Herlangga
2. Judo tunanetra
- Junaedi
- Tony Ricardo Mantolas
- Roma Siska Tampubolon
3. Para angkat berat
- Sriyanti
- Siti Mahmudah
- Ni Nengah Widiasih
4. Para atletik
- Fauzi Purwo Laksono
- Kharisma Evi Tiarani
- Saptoyogo Purnomo
- Ni Made Arianti Putri
- Partin
5. Para menembak
- Bolo Triyanto
6. Para balap sepeda
- Muhammad Fadli Imammudin
7. Para bulu tangkis
- Fredy Setiawan
- Hikmat Ramdani
- Rina Marlina
- Subhan
- Dheva Anrimusthi
- Qonitah Ikhtiar Syakuroh
- Leani Ratri Oktila
- Khalimatus Sa’diyah
- Suryo Nugroho
8. Para panahan
- Ken Swagumilang
- Teodora Audi Ferelly Ayudia
- Wahyu Retno Wulandari
- Setiawan
- Kholidin
9. Para tenis meja
- Leli Marlina
10. Para renang
- Maulana Rifky Yavianda
- Syuci Indriani
- Jendi Pangabean
Adapun, kontigen Indonesia untuk Paralimpiade 2024 ini sudah ada di Paris sejak Kamis, 15 Agustus 2024.
Jika berkaca dari pertandingan Paralimpiade Tokyo 2020, atlet Indonesia yang berhasil meraih emas berasal dari cabor bulu tangkis.
Kemudian, untuk cabor tenis meja, angkat berat, dan atletik berhasil membawa pulang medali perak dan perunggu pada Paralimpiade Tokyo 2020.
Sehingga pada Paralimpiade Paris 2024 ini, Wakil Sekretaris Jenderal NPC Indonesia Rima Ferdianto menargetkan 1 emas, 2 perak, dan 3 perunggu dari 35 atlet Indonesia yang berlaga.
Pembukaan Paralimpiade 2024 di Paris
Opening ceremony Paralimpiade 2024 ini akan dihiasi oleh penampilan parade dari Aveneu des Champs-Elyess menuju Place de la Concorde.
Adapun, pembukaan Paralimpiade 2024 ini bakal berlangsung pada hari ini, 28 Agustus 2024 sekitar pukul 23.30 WIB yang disiarkan langsung oleh Garuda TV.
Dilansir dari laman resmi Paralimpiade Paris 2024, parade tersebut akan menjadi yang pertama kalinya acara pembukaan Paralimpiade digelar di luar stadion.