TANGSELIFE.COM – Kemeriahan Banten Book Fair 2024 masih berlangsung sampai hari ini, Kamis 16 Mei 2024 di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Banten yang terletak di Kota Serang.
Masyarakat Serang dan sekitarnya bisa berkunjung ke bazar buku yang digelar di Perpusda Banten mulai pukul 09.00 sampai 16.00 WIB.
Aktivitas pertama di hari ketiga ini akan dimeriahkan oleh Art Space dari Garasi17 yang berlangsung mulai 10.00-13.00 WIB.
Kemudian akan ada juga aktivitas Book Talk yakni Bedah Buku bersama Dono Salim penulis ‘Sial Lagi-lagi Overthinking’ pada pukul 13.30-16.00 WIB.
Aktivitas lain yang tak kalah seru di Banten Book Fair 2024 adalah pertunjukan musik, bazar buku, hingga fun games interaktif yang menghibur para pengunjung.
Berikut ini adalah agenda Banten Book Fair 2024 pada Kamis, 16 Mei 2024:
– Bazar Buku: 09.00-16.00 WIB
– Art Space with Garasi17: 10.00-13.00 WIB
– Booktalk bersama Dono Salim: 13.30-16.00 WIB
– Pertunjukan musik dan fun games: 16.00-17.00 WIB
Evi Syaefudin selaku Kepala Bidang Perpustakaan di Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Banten berharap jika acara ini bisa semakin meningkatkan minat baca masyarakat, khususnya masyarakat Banten agar mereka lebih mencintai buku sebagai sumber pengetahuan.
“Mudah-mudahan ini jadi trigger bagi peningkatan minat baca di masyarakat, khususnya masyarakat Banten ketika mereka lebih mencintai dengan buku. Dengan pengetahuan, keberdayaan masyarakat Banten juga semakin bagus,” imbuhnya.
Tunggu apa lagi, yuk datang dan meriahkan Book Fair Banten 2024!