Tangselife.com – Restoran perpaduan Australia-Jepang kini hadir di Alam Sutera, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel). Kehadiran restoran tersebut, jadi pilihan baru penikmat kuliner.
Namanya Robinson Australian-Japanese Resto & Dry Bar. Resto itu jadi yang pertama menyajikan makanan fusion Asutralia dan Jepang di Tangsel.
Lokasinya berada di Apartemen Yukata Suite unit retail A di Jalan Alam Sutera Boulevard, Serpong Utara.
Resto ini jadi tempat paling rekomendasi buat kamu yang aware banget sama kebersihan dan nyaman di tempat makan.
Resto yang baru grand launching pada Sabtu (24/9/2022) itu cocok jadi tempat untuk sarapan, makan siang, hingga makan malam karena buka setiap hari mulai pukul 07.00-22.00 WIB.
Chief Operation Officer & Founder Adhiyasa Mahendra Putra mengatakan, ada dua signature menu yang jadi andalan Robinson Australian – Japanese Resto & Dry Bar. Yakni Western dan Japanese.
Untuk, signature menu western adalah Gorgonzola Stuffer Australian Tenderloin.
“Yakni beef steak yang digulung dan berisi bayam dan keju serta dilengkapi dengan saus spesial Robinson Australian – Japanese Resto & Dry Bar,” katanya, Sabtu (24/9/2022).