TANGSELIFE.COM– Rendang yang merupakan makanan lezat terbuat dari olahan daging sapi ini, kini sudah populer di seluruh dunia.

Rendang adalah menu masakan asli tanah Minang yang kini keberadaannya bisa ditemukan di setiap rumah makan Padang yang ada di berbagai wilayah di Indonesia.

Rendang bahkan disebut-sebut sebagai makanan peringkat satu terenak di dunia.

Berbeda dengan olahan daging sapi lainnya, rendang cocok untuk disajikan sebagai makanan untuk menemani ketupat saat Lebaran.

Makanan khas Padang ini ternyata tidak mudah untuk membuatnya. Karena jika sudah salah resep, rendang yang dibuat bisa saja gagal. Jadi pastikan memiliki resep yang benar serta bumbu yang lengkap.

Resep Rendang Padang Asli dan Enak

Karena rendang ini sangat enak serta tekstur dagingnya yang empuk dengan rempah-rempah yang khas, membuat makanan ini mudah dijumpai di warung makan dan resto.

Resep rendang padang asli dan enak ini tentunya bisa dipraktikkan untuk santapan sebagai menu buka puasa bersama atau saat mengadakan kumpul bersama keluarga besar ketika Hari Raya Idul Fitri 1444 H/2023 M.

Nah, berikut resep rendang padang asli dan enak:

Bahan dan Bumbu Rendang Padang Asli dan Enak

Rendang memiliki ciri khas dengan kuah kental yang merupakan perpaduan rempah-rempah yang dihaluskan. Rempah-rempah yang dibutuhkan juga tak sedikit, berikut bahannya:

Bahan

  • ½ kg daging sapi
  • 1 liter santan kental dari 3 butir kelapa

Bumbu Utuh

  • 2 batang serai, memarkan
  • 5 cm kayu manis
  • ½ butir pala
  • 1 keping asam kandis
  • 3 butir cengkeh
  • 3 butir kapulaga
  • 1 bunga lawang
  • 1 lembar daun kunyit, robek-robek kemudian ikat simpul
  • 2 lembar daun salam
  • 4 lembar daun jeruk
  • Bumbu Halus
  • 5 siung bawang putih
  • 12 siung bawang merah
  • 50 gram cabai keriting
  • 2 buah cabai merah, buang isi
  • 1 ruas jari jahe
  • 2 ruas jari lengkuas
  • 1 batang serai ambil bagian putihnya
  • 2 cm kayu manis
  • 1 sdm garam
  • ½ sdt penyedap masakan

Cara Membuat Rendang Padang

Untuk membuat rendang, Yang harus dilakukan adalah:

  1. Pertama-tama, rebuslah daging sapi hingga empuk. Agar lebih cepat empuk, bisa menggunakan metode presto.
  2. Setelah itu haluskan bumbu dengan blender.
  3. Kemudian, tumis bumbu halus dengan api kecil hingga wangi.
  4. Masukkan bumbu utuh dan santan, dan masak sampai santan keluarkan minyak.
  5. Setelah itu, masukan daging sapi yang sudah direbus dan dipotong sesuai selera.
  6. Aduk-aduk hingga air santan berkurang banyak atau habis.
  7. Cicipi dan coba koreksi rasanya.
  8. Jika rasanya sudah pas, angkat rendang Padang asli Minang yang telah matang.
  9. Sajikan untuk keluarga.

Resep ini bisa untuk 10 porsi dengan waktu memasak sekitar 180 menit. Meski butuh waktu lama, hasil rendang yang enak pasti akan memuaskan selera. Selamat mencoba!