Tangselife.com – Kepala Dinas Perumahan Rakyat, Kawasan Permukiman, dan Pertanahan Kota Tangsel, Aries Kurniawan secara teknis menuturkan, proses pembangunan rencananya akan dimulai pada awal Agustus mendatang.
“Start mulai Agustus, rencananya selama 45 hari. Saat ini adalah proses sosialisasi, sebelumnya verifikasi dari Juni-Juli. Jadi mudah-mudahan Oktober nanti bisa diselesaikan,” tuturnya.
Sebelumnya Wali Kota Tangsel Benyamin sempat menyebutkan bahwa untuk perbaikan satu unit rumah, pihaknya menggelontorkan dana sebesar Rp50 juta.
“Satu rumah nanti Insha Allah ada ruang tamunya, ada dua kamar, kamar mandi, MCK-nya. Lengkap pokoknya. Intinya kami pemerintah kota telah hadir,” papar Benyamin.
Sementara itu, Camat Ciputat, Bachtiar Pryambodo menambahkan untuk wilayah Ciputat sendiri, ada sebanyak 36 rumah tak layak huni yang akan dibedah.
“Terdiri dari Kelurahan Cipayung 8 unit, Ciputat 2 unit, Jombang 9 unit, Kelurahan Sawah 1 unit, Sawah Baru 8 unit, dan Serua Indah 8 unit. Jadi totalnya ada 36 unit,” paparnya.
Atas adanya program ini, Ia merasa bersyukur dan berterimakasih kepada Pemkot Tangsel yang telah sangat peduli kepada warganya.
“Saya mewakili masyarakat, mengucapkan terima kasih untuk perbaikan RUTLH kepada Pemkot Tangsel. Nanti diharapkan juga, saat pembongkaran bisa bekerjasama dengan lingkungan setempat. Jadi bisa saling koordinasi antara wilayah Kecamatan dan Kelurahan, agar bisa berjalan dengan baik dan lebih maksimal,” pungkasnya. (vyh/asn)