TANGSELIFE.COM– Pendaftaran mudik gratis Pemprov Jakarta 2025 bakal segera dibuka untuk gelombang kedua.

Kuota mudik gratis Lebaran 2025 ini ditambahkan oleh Pemprov DKI Jakarta, karena melihat antusias yang besar dari masyarakat.

Adapun untuk pendaftaran mudik gratis Pemprov Jakarta gelombang kedua dibuka pada hari Rabu, 19 Maret 2025.

Hal ini disampaikan melalui unggahan akun Instagram @dishubdkijakarta.

“Pendaftaran Mudik Gratis Pemprov DKI Jakarta 2025 DIBUKA KEMBALI!,” melansir keterangan dari unggahan tersebut.

Sebagai informasi, mudik gratis Pemprov Jakarta 2025 ini juga menyediakan angkutan balik dan angkutan untuk motor.

Rute Mudik Gratis Pemprov Jakarta 2025

Untuk angkutan mudik gratis Lebaran 2025, Pemprov DKI Jakarta menyediakan 2.846 unit bus.

Selain itu, untuk memastikan keselamatan para masyarakat yang mengikuti mudik gratis Pemprov Jakarta 2025, Dinas Perhubungan (Dishub) setempat menyediakan pemeriksaan kendaraan (ramp check) sejak 1 Maret 2025.

Pada mudik gratis Pemprov Jakarta ini hanya menurunkan pemudik di terminal tujuan, berikut rincian rutenya:

1. Teminal Rajabasa, Bandar Lampung

2. Terminal Alang-Alang Lebar, Palembang

3. Terminal Indihiang, Tasikmalaya

4. Teminal Kertawangunan, Kuningan

5. Terminal Tegal

6. Terminal Pekalongan

7. Terminal Mangkang, Semarang

8. Terminal Kebumen

9. Terminal Cilacap

10. Terminal Bulupitu, Purwokerto

11. Terminal Tirtonadi, Solo

12. Terminal Mendolo, Wonosobo

13. Teminal Giwangan, Jojakarta

14. Terminal Pilangsari, Sragen

15. Teminal Giri Adipua, Wonogiri

16. Terminal Purboyo, Madiun

17. Terminal Tamanan, Kediri

18. Terminal Kepuhsari, Jombang

19. Terminal Ajosari, Malang

20. Terminal Purabaya, Sidoarjo

Namun, untuk angkutan sepeda motor hanya menuju 6 terminal, yakni:

1. Terminal Mangkang, Semarang
2. Terminal Kebumen
3. Terminal Tirtonadi, Solo
4. Teminal Giwangan, Jojakarta
5. Teminal Giri Adipua, Wonogiri
6. Terminal Purabaya, Sidoarjo

Cara Daftar Mudik Gratis Pemprov Jakarta 2025 Gelombang Kedua

Masih sama seperti gelombang pertama, untuk pendaftaran mudik gratis Pemprov Jakarta 2025 dibuka secara online melalui link mudikgratis.jakarta.go.id.

Apabila berhasil, maka langkah selanjutnya adalah melakukan verifikasi offline ke salah satu lokasi verifikasi berikut:

1. Dinas Perhubungan DKI Jakarta di l. Jati Baru Raya No.1, RT.14/RW.1, Cideng, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat

2. Suku Dinas Perhubungan Kota Administrasi Jakarta Selatan di Kavling 45-46, Mt Haryono, RT.3/RW.3, Cikoko, Kec. Pancoran, Kota Jakarta Selatan

3. Suku Dinas Perhubungan Kota Administrasi Jakarta Utara di Jl. Yos Sudarso No.12, RT.6/RW.14, Rawabadak Utara, Kec. Koja, Jkt Utara

4. Suku Dinas Perhubungan Kota Administrasi Jakarta Pusat di Jl. Pasar Senen No.5, RW.3, Senen, Kec. Senen, Kota Jakarta Pusat

5. Suku Dinas Perhubungan Kota Administrasi Jakarta Timur di Jl. Perserikatan No.1, RT.2/RW.8, Jati, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur

6. Suku Dinas Perhubungan Kota Administrasi Jakarta Barat di Jl. Raya Ring Road, Rawa Buaya, Cengkareng, RT.8/RW.6, Duri Kosambi, Kecamatan Cengkareng, Kota Jakarta Barat.

Ketika melakukan verifikasi mudik gratis Pemprov Jakarta 2025, maka peserta diwajibkan membawa:

  • Kartu Keluarga (KK)
  • KTP DKI (diutamakan)
  • STNK (bagi pemudik yang bawa motor)

Jadwal Keberangkatan Mudik Gratis Pemprov Jakarta 2025

Jadwal keberangkatan motor menggunakan truk mudik Lebaran 2025:

Tanggal: 26 Maret 2025
Lokasi: Terminal Pulogadung

Jadwal keberangkatan pemudik menggunakan bus mudik Lebaran 2025:

Tanggal: 27 Maret 2025
Lokasi: Monumen Nasional (monas)

Jadwal keberangkatan motor menggunakan truk balik Lebaran 2025:

Tanggal: 5 April 2025
Lokasi: dari 6 terminal tujuan ke Terminal Pulogadung

Jadwal keberangkatan pemudik menggunakan bus balik Lebaran 2025

Tanggal: 6 April 2025
Lokasi: dari 20 terminal tujun ke Terminal Pulo Gebang

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Jihan Hoirunisa
Editor
Jihan Hoirunisa
Reporter