Tangselife.com – Jenazah Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril akan dimakamkan di pemakaman keluarga di Cimaung, Kabupaten Bandung, Senin (13/6/2022).

Sebelum dimakamkan, jenazah Eril akan disemayamkan terlebih dahulu di Pakuan Bandung, setibanya dari Bandara Soekarno-Hatta diperkirakan pukul 22.00 WIB, Minggu (12/6/2022).

Kepala Kepala Biro Administrasi Pimpinan Setda Provinsi Jawa Barat Wahyu Mijaya mengatakan, pihaknya akan memberikan waktu untuk masyarakat yang ingin melakukan shalat jenazah bagi almarhum Eril.

“Nanti mulai pukul 23.00 WIB sampai jam 08.00 WIB kita membuka gedung Pakuan ini untuk masyarakat memberikan doa dan shalat janazah,” katanya dikutip dari siaran langsung Kompas TV, Sabtu (11/6/2022).

Nantinya, jenazah Eril akan dimakamkan sekira pukul 11.00 WIB di pemakaman keluarga Cimaung, Bandung.

“Rombongan akan mengantarkan jenazah pukul 09.00 WIB agar tidak menganggu aktivitas yang sekolah dan pergi ke kantor. Jadwal pemakaman akan dilakukan pukul 11.00 WIB,” papar Wahyu.

Sementara itu, Erwin Muniruzaman, perwakilan keluarga Ridwan Kamil menerangkan, jumlah orang yang akan ikut memakamkan dibatasi dan diutamakan hanya keluarga.

Pemakaman itu akan diatur sepenuhnya oleh pihak Pemerintah Provinsi Jawa Barat.

“Kami fokuskan untuk pemakaman dari keluarga karena keterbatasan tempat. Sehingga kami mohon maaf yang sudah berdoa ke Pakuan tidak perlu ke makam. Pemakaman setengah hari dan setelah itu warga dibolehkan ziarah kubur,” papar Erwin dalam keterangan pers, Sabtu (11/6/2022). (Vyv/dre)

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Whatsapp Channel Tangselife di Ponsel Kamu