TANGSELIFE.COM – Pendaftaran seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024 dipastikan bakal digelar selama tiga periode.
Informasi terkait jadwal pendaftaran seleksi CASN 2024 yang terdiri dari CPNS dan PPPK itu disampaikan Plt Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) Haryomo Dwi Putranto.
Haryomo mengatakan digelarnya seleksi CASN 2024 dalam tiga periode guna mengakomodir jumlah 2,3 juta formasi yang telah disiapkan.
“Untuk mengakomodir formasi tersebut, BKN melaksanakan seleksi CASN 2024 dilakukan sebanyak tiga periode,” kata Haryomo saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Komisi II DPR RI, Rabu 17 Januarai 2024.
Formasi CASN 2024
Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) telah mengatur formasi CASN 2024.
Formasi CASN 2024 yang terdiri dari CPNS dan PPPK diprioritaskan bagi tenaga pendidik dan tenaga kesehatan.
Berdasarkan laman resmi KemenPan-RB, formasi CPNS dan PPPK 2024 yang dibuka sebanyak 2,3 juta, yang dibagi untuk Pusat, Daerah, PPPK, dan alokasi khusus fresh graduate.
Berikut rincian formasi tersebut:
1. Total formasi ASN 2024: 2.302.453
2. Total formasi untuk instansi pusat: 429.183
– Jumlah Formasi CPNS: 207.247
– Jumlah Formasi PPPK: 221.936
3. Total Formasi untuk instansi daerah: 1.867.333
– Jumlah Formasi CPNS: 483.575
– Jumlah Formasi PPPK: 1.383.758
– Jumlah Formasi Sekolah Kedinasan: 6.027
4. Formasi Alokasi Khusus PPPK
– Jumlah Formasi PPPK Guru: 419.146
– Jumlah Formasi PPPK Tenaga Kesehatan: 417.196
– Jumlah Formasi PPPK Tenaga Teknis: 547.416
5. Formasi Alokasi Fresh Graduate
– Jumlah formasi fresh graduate: 690.822
Jadwal Seleksi CPNS dan PPPK 2024
Jadwal pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK 2024 telah dipastikan diselenggarakan dalam tiga periode.
Plt BKN Haryomo memaparkan jadwal seleksi CPNS dan PPPK 2024, sebagai berikut:
– Periode I
Jadwal pengumuman dan seleksi administrasi Seleksi CPNS dan Seleksi Kedinasan akan dimulai pada minggu ke-3 bulan Maret 2024.
– Periode II
Jadwal pengumuman dan seleksi administrasi penerimaan CPNS dan PPPK akan dilaksanakan pada bulan Juni 2024.
– Periode III
Jadwal pengumuman dan seleksi administrasi penerimaan CPNS dan PPPK diadakan pada bulan Agustus 2024.