TANGSELIFE.COM– Simak tips melepas eyelash extension yang aman tanpa merusak bulu mata asli.

Eyelash extension atau bulu mata palsu kerap dipakai untuk menunjang kecantikan oleh wanita di zaman sekarang.

Pasalnya, eyelash extension akan memberikan penampilan bulu mata yang terlihat lebih tebal dan lentik, sehingga akan membuat tampilan seseorang menjadi lebih menarik.

Tahukah Anda bahwa cara pemasangan bulu mata palsu cukup mudah hanya dengan bantuan penjepit bulu mata dan maskara.

Namun, untuk melepasnya Anda harus berhati-hati dan tidak bisa sembarangan.

Sebab, jika melepas eyelash extension dengan cara yang salah dapat mengakibatkan bulu mata asli rusak dan rontok.

Untuk melepas bulu mata palsu, Anda harus menyiapkan alat-alat seperti kapas, cotton bud, mangkok, dan air hangat.

Selain itu, Anda juga harus menyiapkan glue remover atau minyak zaitun guna menghilangkan perekat bulu mata palsu.

Lantas, bagaimanakah langkah-langkah melepas eyelash extension yang benar?

Tips Melepas Eyelash Extension yang Benar Tanpa Merusak Bulu Mata Asli.

1. Bersihkan make up

Melepas Eyelash Extension
Dengan membersihkan wajah terlebih dahulu membuat proses melepas bulu mata palsu akan lebih efektif, tidak ada bekas kotoran maupun debu.

Pastikan sebelum melepas bulu mata palsu, make up yang ada di wajah dibersihkan terlebih dahulu.

Dengan membersihkan wajah terlebih dahulu membuat proses melepas eyelash extension lebih efektif, tidak ada bekas kotoran maupun debu.

Menghapus make-up bisa menggunakan micellar water dan sabun cuci muka.

2. Steam wajah

Selanjutnya, apabila make up sudah terhapus, lakukan steam atau penguapan pada wajah menggunakan air hangat di mangkok atau dengan face steamer.

Proses ini bisa membuat bulu mata palsu akan semakin mudah di lepas, sebaiknya lakukan steam wajah dengan duarasi 10 menit.

3. Hilangkan perekat

Hilangkan perekat atau lem yang masih tersisa di bulu mata palsu menggunakan glue remover atau minyak zaitun.

Aplikasikan glue remover atau minyak zaitu ke cotton bud dan bersihkan kelompak mata yang tepasang eyelash extension.

Tunggu sampai kurang lebih lima meniat agar perekat hilang dan bisa dilepaskan.

4. Gosok lembut bulu mata

Langkah selanjutnya, yakni dengan menggosok bulu mata palsu menggunakan kapas secara lembut.

Perlu diingat, pada tahap ini harus dilakukan dengan hati-hati agar tidak membuat bulu mata asli menjadi rusak.

Cara melepas eyelash extension pada tahap ini dapat dilakukan secara perlahan satu per satu atau sekaligus.

5. Sisir menggunakan spoolie

Melepas Eyelash Extension
Dengan menggunakan spoolie brush untuk menyisir bulu mata asli, dapat membuat sisa perekat dari eyelash extension menghilang.

Langkah terakhir, apabila bulu mata palsu berhasil dilepas dilanjutkan dengan menyisir bulu mata asli dengan spoolie brush.

Sebagai informasi, spoolie brush merupakan alat yang biasanya digunakan untuk mengaplikasikan maskara atau merapikan alis.

Dengan menggunakan spoolie brush untuk menyisir bulu mata asli, dapat membuat sisa perekat dari eyelash extension menghilang.

Selain itu, akan membuat tampilan bulu mata asli terlihat lebih rapih.

Demikian itulah langkah-langkah yang bisa diikuti untuk melepas bulu mata palsu dengan cara yang benar agar bulu mata asli tidak rusak.