TANGSELIFE.COM– Awal bulan Rajab 2025/ 1446 H bertepatan dengan tahun baru Masehi tepatnya pada 1 Januari 2025.
Bulan Rajab termasuk dalam kategori bulan-bulan yang mulia yang dikenal sebagai asyhurul hurum atau bulan haram, bersama dengan Dzulqa’dah, Dzulhijjah, dan Muharram.
Pada bulan ini umat Islam dianjurkan untuk menjalankan sejumlah ibadah, seperti berdoa, berdzikir, sholat sunnah, hingga berpuasa.
Melansir dari laman resmi Majelis Ulama Indonesia (MUI), dianjurkan berpuasa pada bulan haram sesuai dengan yang tertuang dalam hadist riwayat Abu Dawud, Ibnu Majah, dan Ahmad.
صُمْ مِنَ الْحُرُمِ
Artinya: “Berpuasalah pada bulan-bulan haram.”
Jadwal Puasa di Bulan Rajab 2025
1. Puasa tanggal 1,2, dan 3 Rajab
Umat Muslim menjalankan puasa Rajab dimulai pada awal bulan yakni pada tanggal 1-3 Januari 2025 yang memiliki keutamaan bisa melunturkan dosa-dosa.
Dalam sebuah riwayat yang diceritakan Ibnu Abbas, puasa di awal bulan Rajab tepatnya pada tanggal 1 Rajab bisa menghapus dosa selama 3 tahun.
Lalu, pada hari kedua menghapus dosa selama 2 tahun dan pada hari ketiga menghapus dosa selama 1 tahun.
Berikut jadwal puasa Rajab 2025:
- 1 Rajab pada 1 Januari 2025
- 2 Rajab pada 2 Januari 2025
- 3 Rajab pada 3 Januari 2025
2. Puasa Senin-Kamis di bulan Rajab
Selain puasa Rajab, umat Muslim juga bisa melaksanakan puasa Senin dan Kamis selama sebulan penuh pada bulan Rajab 2025 ini, berikut jadwalnya:
- Kamis, 2 Januari 2025
- Senin, 6 Januari 2025
- Kamis, 9 Januari 2025
- Senin, 13 Januari 2025
- Kamis, 16 Januari 2025
- Senin, 20 Januari 2025
- Kamis, 23 Januari 2025
- Senin, 27 Januari 2025
- Kamis, 30 Januari 2025
3. Puasa Ayyamul Bidh di bulan Rajab 2025
Umat Islam juga bisa menggabungkan puasa tiga hari di pertengahan bulan atau disebut juga puasa Ayyamul Bidh yang jatuh pada tanggal berikut ini:
- Jumat, 13 Januari 2025
- Sabtu, 14 Januari 2025
- Minggu, 15 Januari 2025
Keutamaan Puasa di Bulan Rajab 2025
1. Mendapatkan pahala seperti puasa sebulan
Berpuasa selama satu hari di bulan Rajab dianggap setara dengan puasa selama sebulan penuh.
2. Lebih utama daripada puasa di bulan lain
Berpuasa satu hari di bulan haram (Dzulqa’dah, Dzulhijjah, Muharram, dan Rajab) yang penuh berkah ini lebih utama dibandingkan dengan puasa selama 30 hari di bulan-bulan lainnya.
Namun, puasa satu hari di bulan Ramadhan jelas lebih utama daripada 30 hari puasa di bulan haram.
3. Membuka pintu surga
Melakukan puasa selama 8 hari pada bulan Rajab dapat membuka 8 pintu surga.
4. Mendapat pahala setara dengan puasa 60 bulan
Berpuasa satu hari di bulan Rajab atau tepatnya pada tanggal 27 Rajab maka pahalanya sama dengan orang yang berpuasa selama 60 bulan.
5. Perlindungan dari Pintu Neraka
Terakhir, berpuasa tujuh hari di bulan Rajab dapat menutup pintu-pintu neraka Jahanam.