TANGSELIFE.COM– Bazar Ramadhan di Tangsel kembali hadir menghadirkan beragam bahan pokok dengan harga murah di empat kecamatan.
Ini merupakan agenda rutin tahunan yang diadakan oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Tangsel bersama dengan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag).
Sesuai dengan namanya, bazar bahan pokok ini hanya hadir di setiap bulan Ramadhan. Adapun untuk tahun ini hadir pada tanggal 12-13 Maret 2025.
Adapun tujuannya digelarnya Bazar Ramadhan di Tangsel ini untuk membantu masyarakat mendapatkan kebutuhan bahan pokok dengan harga terjangkau.
Pasalnya, Bazar Ramadhan ini menjual sembako dengan harga di bawah Harga Eceran Tertinggi (HET).
Lokasi Bazar Ramadhan di Tangsel Hari ini, Rabu 12 Maret 2025
Sebagai informasi, Bazar Ramadhan 2025 ini akan hadir di 7 kecamatan di Tangsel. Bazar ini akan digelar di setiap halaman kantor kecamatan yang dimulai sejak pukul 07.00 WIB.
Untuk hari ini, 12 Maret 2025, Bazar Ramadhan di Tangsel ini ada di:
1. Lapangan Kecamatan Ciputat Timur
2. Lapangan Kecamatan Pondok Aren
3. Lapangan Kecamatan Serpong Utara
4. Lapangan Kecamatan Setu
Sementara itu, pada hari Rabu, 13 Maret 2025, Bazar Ramadhan 2025 ini hadir di:
1. Lapangan Kecamatan Ciputat
2. Lapangan Kecamatan Pamulang
3. Lapangan Kecamatan Serpong
Jika melihat dari Bazar Ramadhan 2024 di Tangsel, bahan pokok yang akan dijual di antaranya ada beras, gula, telur, tepung terigu, daging, sayur mayur, dan lain-lainnya.
Kepala Disperindag Tangsel, Abdul Azis mengatakan, Bazar Ramadhan 2025 ini akan menjual sembako murah yang juga akan berkolaborasi dengan UMKM.
“Yang pasti akan menjual sembako, kebetulan kecamatan juga kolaborasi dengan UMKM, tapi rata-rata sembako murah,” ujar Azis.
Untuk memastikan lebih banyak warga merasakan manfaatnya, pembelian dalam jumlah besar (grosiran) di Bazar Ramadhan 2025 ini dilarang.
Setiap pengunjung Bazar Ramadhan di Tangsel hanya diperbolehkan membeli satu paket sembako, tanpa menggunakan sistem kupon.
Dengan aturan ini, diharapkan kebutuhan pokok masyarakat dapat terpenuhi dan daya beli tetap stabil di masa-masa penting seperti menjelang hari raya.



