TANGSELIFE.COM– Berbeda dengan partai politik lainnya, Gerindra dan PKS sampai saat ini belum terlihat akan melakukan penjaringan bakal calon kepala daerah untuk Pilkada Tangsel 2024.

Padahal beberapa partai politik pemilik kursi di DPRD Tangerang Selatan (Tangsel) terlihat telah menentukan langkah dalam menatap Pilkada 2024.

PKS sendiri sampai saat ini masih melakukan penjaringan internal untuk mencari sosok yang memungkinkan didorong maju menjadi bakal calon kepala daerah Tangsel.

Sementara Partai Gerindra dipastikan tidak membuka penjaringan untuk Pilkada Tangsel 2024 mendatang.

Pengurus Partai Gerindra Tangsel mengaku telah menyodorkan 7 nama kader terbaiknya kepada DPP untuk dipertimbangkan maju menjadi bakal calon kepala daerah.

Gerindra Akui Jalin Komunikasi Intens dengan PKS, Akankah Berkoalisi di Pilkada Tangsel 2024?

Berdasarkan hasil pemilihan legislatif 2024 lalu, PKS tercatat berhasil meraih 9 kursi DPRD Tangsel, sedangkan partai berlambang Garuda tersebut mendapatkan 6 kursi.

Sementara syarat mengusung bakal calon kepala daerah di Tangsel harus 20 persen dari total 50 kursi DPRD.

Artinya masing-masing dari partai tersebut tidak bisa mengusung pasangan bakal calon kepala daerah tanpa membangun koalisi.

Sekretaris DPC Gerindra Tangsel, Yudi Budi Wibowo mengatakan, pihaknya telah menjalin komunikasi intens dengan beberapa partai untuk menatap Pilkada Tangsel.

Yudi menyebut, dari beberapa partai tersebut satu diantaranya yaitu PKS.

“Ada (komunikasi intens), kita lagi jalin komunikasi sama mereka,” kata Yudi kepada Tangselife.com, Sabtu, 18 Mei 2024.

Kendati demikian Yudi tak menampik bahwa dirinya juga tetap menjalin komunikasi dengan partai-partai yang telah membuka penjaringan kepala daerah.

Menurutnya dengan waktu pendaftaran bakal calon kepala daerah yang terhitung masih sekira dua bulan lagi, semua kemungkinan masih bisa terjadi dalam politik.

“Kalau di politik lumayan panjang waktu segitu, apalagi urusan Pilkada, sore pendaftaran saja siang masih bisa berubah,” ujarnya.

“Penjajakan kan belum tentu juga diterima, masih panjang. Kan SK nya belum turun. Kan semua urusannya di DPP,” lanjutnya.

Pria yang menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Banten itupun menegaskan bahwa partai besutan Prabowo Subianto akan coba menurunkan kader terbaiknya untuk bertarung memperebutkan kursi kepala daerah di beberapa wilayah yang dianggap strategis, salah satunya Tangsel.

“Terakhir kemarin hasil Rakornas itukan ditetapkan juga oleh pimpinan di DPP untuk menilai kader memang kita coba untuk hampir di semua Pilkada kita akan mendorong kader,” pungkasnya.

Sementara itu Divisi Teknis Pilkada DPD PKS Tangsel, Jokori, saat dihubungi Tangselife.com beberapa waktu lalu juga mengaku intens komunikasi dengan beberapa partai.

Komunikasi tersebut dijalin sebelum nantinya akan memutuskan kemana arah dukungan PKS pada Pilkada Tangsel mendatang.

“Kita semua komunikasi, bahkan sama semua partai, jadi kita juga ingin tau arah teman-teman partai lain seperti apa. sehingga kita nanti akan memetakan kondisi Pilkada Tangsel ini,” tandasnya.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Jihan Hoirunisa
Editor
Andre Pradana
Reporter