TANGSELIFE.COM – Mundurnya Airlangga Hartarto dari jabatan Ketua Umum Partai Golkar, kini masih menjadi pembicaraan banyak pihak.

Bahkan, video dirinya mengumumkan langsung mundur dari jabatannya itu, beredar di kalangan banyak media atau pers pada Minggu, 11 Agustus 2024.

“Dengan ini saya menyatakan pengunduran diri sebagai Ketua Umum DPP Partai Golkar,” ujar Airlangga Hartarto dikutip dari keterangan resminya.

Politisi yang kini menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Perekonomian ini, memiliki daftar kekayaan yang fantastis.

Berdasarkan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara Komisi Pemberantasan Korupsi (LHKPN KPK), total harta kekayaan Airlangga Hartarto hampir setengah Triliun, tepatnya Rp 454.39 Miliar.

Dari Laporan LHKPN yang dilaporkan Maret 27 Maret 2023, Airlangga Hartarto memiliki 8 aset properti tanah dan bangunan yang tersebar di Jakarta Selatan, Bogor, Manado dan negara Australia, totalnya mencapai Rp 113.977.496.224.

Berikut RIncian Kekayaan Airlangga Hartarto

  • Tanah dan Bangunan Seluas 680 m2/400 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri, Rp. 10.993.240.000
  • Tanah dan Bangunan Seluas 1058 m2/600 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri, Rp. 13.280.690.000
  • Tanah Seluas 3400 m2 di Gianyar, hasil sendiri, Rp. 122.400.000 Bangunan Seluas 200 m2 di Negara Australia, hasil sendiri, Rp. 31.222.100.000 .
  • Tanah dan Bangunan Seluas 896 m2/575 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri, Rp. 31.749.220.000
  • Tanah Seluas 40455 m2 di Manado, hasil sendiri, Rp. 5.097.330.000
  • Tanah dan Bangunan Seluas 1394 m2/300 m2 di Bogor, hasil sendiri, Rp. 6.082.470.222
  • Tanah dan Bangunan Seluas 276 m2/672 m2 di Jakarta Selatan, hasil sendiri, Rp. 15.430.046.002

Ada juga kendaraan beberapa mobil mewah seperti Jaguar, Toyota Land Cruiser dan Kijang Innova senilai Rp 2.489.000.000 yang rinciannya:

  • Jaguar Tahun 2010, hasil sendiri Rp. 325.000.000
  • Toyota Vellfire Tahun 2017, hasil sendiri Rp. 785.000.000
  • Toyota Land Cruiser 200 HDTP Tahun 2014, hasil sendiri Rp. 1.000.000.000
  • Toyota Kijang Innova Tahun 2015, hasil sendiri, Rp. 179.000.000
  • Toyota Kijang Innova Tahun 2016, hasil sendiri, Rp. 200.000.000
  • Selain itu, ketua DPP Partai Golkar yang baru mengundurkan diri itu memiliki harta bergerak lainnya senilai Rp 573.500.000 dan surat berharga Rp 56.245.288.666, serta kas/setara kas Rp 335.086.703.413.

Kemudian Airlangga juga melaporkan harta lainnya berjumlah Rp 16.637.735.15.

Dia juga melaporkan memiliki hutang senilai Rp 70.619.494.049. Sehingga total harta kekayaan dikurangi hutang mencapai Rp 454.390.229.404.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Sopiyan
Editor
Sopiyan
Reporter