TANGSELIFE.COM – Perpanjang Surat Izin Mengemudi (SIM) bisa dilakukan melalui layanan SIM keliling yang tersebar sejumlah wilayah, termasuk di Tangerang Selatan.

Dengan adanya layanan ini, masyarakat setempat tak perlu lagi menggunakan jasa calo dalam memperpanjang masa aktif SIM pribadinya.

Perlu diketahui kalau layanan mobil SIM keliling di Tangerang Selatan hanya dapat memperpanjang SIM yang masih berlaku dengan golongan SIM A dan SIM C.

Pemilik golongan SIM A merupakan mereka pengendara mobil penumpang, mobil bus, dan mobil barang dengan berat tidak lebih dari 3.500 kilogram.

Sementara itu golongan pemilik SIM C merupakan pengendara kendaraan roda dua.

Sesuai denngan Peraturan Pemerintah Nomor 60 Tahun 2015, perpanjangan SIM A memerlukan biaya sebesar Rp80.000 dan perpanjangan SIM C diperlukan biaya sebesar Rp75.000.

Ada juga tarif tambahan lainnya, seperti cek kesehatan Rp25.000 dan asuransi sebesar Rp30.000.

Sehingga jika ditotal, biaya untuk memperpanjang SIM A sebesar Rp135.000 dan SIM C Rp130.000.

Nah, jadwal SIM keliling di Tangerang Selatan pada Jumat, 12 Januari 2024 berlangsung di Pamulang Square dan ITC BSD.

SIM keliling di Pamulang Square bakal berlangsung selama dua sesi yakni pagi dan sore hari.

Syarat Dokumen Perpanjang SIM

Adapun sebelum datang ke lokasi layanan SIM keliling di Tangerang Selatan, pengendara wajib menyiapkan sejumlah persyaratan dokumen terlebih dahulu, antara lain:

  • Fotokopi E-KTP yang masih berlaku
  • Fotokopi SIM lama disertai SIM asli
  • Bukti hasil cek kesehatan
  • Bukti hasil tes psikologi

Jadwal SIM Keliling di Tangerang Selatan Lengkap dengan Jam Operasionalnya

1. Senin

  • Pamulang Square: 08.00-13.00 WIB
  • ITC BSD: 08.00 WIB-13.00 WIB dan 15.00-16.30 WIB

2. Selasa

  • Pamulang Square: 08.00-13.00 WIB dan 15.00-16.30 WIB
  • ITC BSD: 08.00 WIB-13.00 WIB

3. Rabu

  • Bintaro Plaza: 08.00 WIB-13.00 WIB dan 15.00-16.30 WIB
  • ITC BSD: 08.00 WIB-13.00 WIB

4. Kamis

  • Bintaro Plaza: 08.00 WIB-13.00 WIB dan 15.00-16.30 WIB
  • ITC BSD: 08.00 WIB-13.00 WIB

5. Jumat

  • Pamulang Square: 08.00-11.00 WIB dan 15.00-16.30 WIB
  • ITC BSD: 08.00-13.00 WIB

6. Sabtu

  • Pamulang Square: 08.00-11.00 WIB dan 14.00-16.00 WIB
  • ITC BSD: 08.00-11.00 WIB

7. Minggu

  • Bintaro Plaza: 08.00 WIB-10.00 WIB
Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Dwi Oktaviani
Editor
Dwi Oktaviani
Reporter