TANGSELIFE.COM– Ketua panitia Konser Lentera Festival 2024 Muhammad Dian Permana Angga Dirja dikabarkan menghilang usai terjadi kericuhan dalam event yang digelar di Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang beberapa waktu lalu.

Tak hanya MDPAD yang melarikan diri, keluarga ketua panitia Konser Lentera Festival ini juga dikabarkan ikut kabur dari rumahnya yang beralamat di Kecamatan Rajeg, Kabupaten Tangerang, Banten.

Kabar kaburnya keluarga pelaku penyebab kericuhan dalam konser musik di Tangerang ini juga dibenarkan oleh Kapolsek Pasar Kemis, AKP Ucu Nuryandi.

“Benar, rumah nya kosong saat kita kelokasi pasca kejadian,” ucap Ucu yang dilansir dari infotangerang.id.

Sampai saat ini, pihak kepolisian belum mengetahui secara pasti di mana keberadaan keluarga Muhammad Dian Permana Angga.

Selain itu, kepolisian masih terus memburu keberadaan ketua panitia Konser Lentera Festival 2024 itu.

Pihak Kepolisian Masih Terus Mengejar Ketua Panitia Konser Lentera Festival 2024 yang Menghilang Beserta dengan Keluarganya

Lentera Festival
unggahan foto ketua panitia yang membawa lari uang acara Lentera Festival.

Pihak Kepolisian Pasar Kemis sampai saat ini tidak mengetahui pasti di mana keberadaan Muhammad Dian Permana Angga Dirja dan keluarga.

“Kita gatau perginya kemana, yang pasti kita sedang fokus ke pelaku utama,” ujar Ucu dilansir dari infotangerang.id

Selain melakukan pengejaran terhadap ketua panitia Konser Lentera Festival 2024, polisi juga melakukan penyelidikan terhadap pelaku perusakan dan pembakaran panggung, sound sistem hingga tenda.

” Selanjutnya kita akan menyelidiki hal itu,” tegas Ucu dilansir dari infotangerang.id.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Whatsapp Channel Tangselife di Ponsel Kamu
Jihan Hoirunisa
Editor
Jihan Hoirunisa
Reporter