TANGSELIFE.COM – Ketua Gerindra Tangsel yang juga merupakan Wakil Ketua DPRD Tangerang Selatan, Li Claudia Chandra dikabarkan akan maju menjadi calon Wali Kota Batam.

Ia akan bertarung memperebutkan kursi orang nomor satu di Batam pada pemilihan kepala daerah atau Pilkada 2024 pada bulan November mendatang.

Ketika dikonfirmasi, Li Claudia Chandra membenarkan adanya informasi tersebut.

“Benar. Doakan ya semoga lancar,” kata Li Claudia ketika dihubungi Tangselife.com, Selasa, 21 Mei 2024.

Ini Alasan Ketua Gerindra Tangsel Mantap Maju Pada Pilkada Batam 2024

Wanita yang akrab disapa Alin itu pun mengungkapkan alasan dirinya memilih maju di Kota Batam.

Ia menyebut, Kota Batam sendiri diketahui merupakan kampung halaman dan tempat kelahiran politisi Partai Gerindra tersebut.

“(Kota Batam) kampung saya, kan saya dari Kepulauan Riau, keluarga besar di sana,” terangnya.

Ketika disinggung memilih maju di Kota Batam dari pada di Kota Tangsel, ia menyebut bahwa itu sepenuhnya merupakan keputusan dan penugasan dari partai.

“Saya diperintah partai maju di Batam dan kawan-kawan di sana juga minta saya berperan aktif membangun kota Batam,” pungkasnya.

Diketahui Li Claudia Chandra sendiri saat ini menjabat sebagai ketua Gerindra Tangseli sekaligus Wakil Ketua DPRD Tangsel periode 2019-2024.

Sebelumnya Li Claudia Chandra tercatat pernah mengikuti kontestasi pemilihan kepala daerah Tangsel pada tahun 2015 lalu. Saat itu ia berhasil memperoleh 42.094 suara.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Jihan Hoirunisa
Editor
Andre Pradana
Reporter