TANGSELIFE.COM- Pemkot Tangerang Selatan akan mendatangkan armada truk pengangkut sampah baru.

Walikota Tangsel, Benyamin Davnie mengatakan, hadirnya armada pengangkut sampah baru sebagai langkah peremajaan karena saat ini banyak truk yang kondisinya sangat memprihatinkan.

“Kami pastikan armada pengangkut sampah yang digunakan harus layak, aman, dan ramah lingkungan,” kata Benyamin Davnie, ditulis Kamis, 6 November 2025.

Benyamin menerangkan, armada baru itu dipastikan akan lebih modern dari armada yang beroperasi saat ini.

Salah satu fasilitas yang ia minta hadirkan yaitu armada tersebut harus mampu menampung air lindi agar tidak berceceran di jalan.

“Truk sampahnya nanti yang juga bisa menampung lindi, supaya tidak ada lagi limbah lindi yang tercecer di jalan, tidak ada bau yang mengganggu masyarakat nanti,” terangnya

Sementara Kepala UPTD TPA Cipeucang, Desna Gera Andika menyebut, rencananya ada 27 armada dan 54 amrol baru yang akan dipesan.

“Truk kami pesan secara khusus di-custom agar dapat menampung air lindi. Sehingga nanti tak ada lagi air yang berceceran saat pengangkutan sampah berlangsung,” tuturnya.

Desna mengungkapkan, perbaruan armada merupakan salah satu program prioritas DLH Tangsel tahun ini.

Untuk mendatangkan 27 armada dan 54 amrol itu pihaknya mengalokasikan anggaran Rp12 miliar yang akan direalisasikan pada APBD Perubahan 2025.

“Untuk pengadaan truk sampah dari DLH Kota Tangsel sudah lakukan pemesanan dan insyaAllah sudah truk dan amrol yang baru diserahterimakan awal Desember,” pungkasnya.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Nadia Lisa Rahman
Editor
Andre Pradana
Reporter