TANGSELIFE.COM – Sebanyak 7 orang dinyatakan tewas dalam peristiwa kebakaran Manggarai hari ini, Selasa 13 Agustus 2024 dini hari.

Kebakaran Manggarai terjadi di permukiman padat penduduk, tepatnya di Jalan Dr. Saharjo RT 12/06, Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan.

Insiden kebakaran di Manggarai diinfokan oleh Pusdatin Kebencanaan BPBD Provinsi DKI Jakarta melalui unggahan akun Instagram @bpbddkijakarta.

Sumber api diduga menyeruak dari salah satu rumah warga, kemudian menyebar menelan rumah-rumah warga di sekelilingnya.

“Dugaan penyebab dalam pendataan dan objek terdampak rumah tinggal,” Kepala BPBD Provinsi DKI Jakarta Isnawa Adji.

Untuk memadamkan si jago merah, sebanyak 34 unit Damkar dikerahkan, serta dibantu oleh TRC BPBD, PMI, AGD Dinkes, Dishub, Satpol PP, PLN, Polsek, personil PSKB/Tagana Dinsos, hingga personil Koramil.

Patugas Damkar harus menjebol pagar pembatas komplek pertokoan demi mematikan kobaran api.

“Pagar beton dijebol di sejumlah sisi sehingga petugas leluasa melakukan penyiraman,” kata Kapolsek Tebet Kompol Murodih.

Api berhasil dikendalikan pada pukul 07.15 WIB hingga akhir proses pendinginan pada jam 09.30 WIB.

Kebakaran Manggarai: 7 Korban Terluka

Akibat kebakaran yang terjadi pada pukul 02.30 WIB di Manggarai, 7 orang dinyatakan terluka.

“Tujuh korban luka sudah ditangani petugas,” kata Isnawa Adji.

Kebakaran di pemukiman padat tersebut turut membuat 3.019 warga terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman.

Lokasi pengungsian ditempatkan di pergudangan Infinia Jalan Minangkabau, Masjid Al Falah RW.07, dan SD 05 Manggarai RW.09.

“Ada 21 RT dari dua RW yang terdampak kebakaran,” kata Isnawa lagi.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Dien
Reporter