TANGSELIFE.COM – Sebanyak 10 korban kecelakaan bus di Tol Cipali dibawa ke rumah sakit di Kota Tangerang Selatan (Tangsel).

Mereka alami luka usai kecelakaan bus yang terjadi di Tol Cipali kilometer 19 saat arah pulang dari Cirebon ke Jakarta, Minggu, 3 Maret 2024 malam.

Korban kecelakaan bus itu merupakan rombongan peziarah dari Majlis Ta’lim Masjid Jami Bintaro. Total, ada 61 orang dan 1 diantaranya meninggal.

Kini, 10 korban kecelakaan bus itu dibawa menggunakan ambulance yang sebelumnya telah diberangkatkan ke wilayah tempat kejadian kecelakaan.

Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie mengatakan, 10 orang tersebut sebelumnya sempat mendapatkan perawatan di Rumah Sakit Plumbon Cirebon dan Rumah Sakit Majalengka.

Mereka dipastikan tidak harus menjalani rawat inap sehingga akan mendapatkan penanganan lanjutan di RS Tangsel.

Dari 10 korban tersebut, 2 diantaranya direncanakan akan dirawat ke RSU Serpong Utara dan 5 lainnya akan dirawat di RAUD Tangsel, sedangkan lainnya akan dibawa ke kediaman masing-masing.

“10 korban yang saat ini di bawa ke Tangsel, bila tidak perlu rawat inap, akan diantar pulang oleh tim medis kami,” kata Benyamin, Senin, 4 Maret 2024.

Di sisi lain, sebanyak 7 korban lainnya dipastikan masih harus mendapatkan perawatan di RS Plumbon Cirebon.

Sementara korban lain yang mengalami luka ringan telah telah dijemput oleh pihak keluarga untuk dibawa ke rumah masing-masing.

Ke-7 korban tersebut diantaranya Asni 60), Rinah (50), Sadiah (68), Anger (45), Tri Winarti (51), Sariah (61) dan Sutilah (62).

Benyamin mengungkapkan, pemerintah kota Tangsel akan menanggung seluruh biaya yang diperlukan dalam penanganan korban kecelakaan tersebut.

“Hal yang paling utama adalah bagaimana memastikan korban tertangani dengan baik. Dan tidak perlu memikirkan masalah biaya,” tandasnya.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
Wivyh
Editor
Andre Pradana
Reporter