TANGSELIFE.COM – Babak fase grup Euro 2024 akan segera berakhir pada Kamis, 27 Juni 2024 nanti, dan akan dilanjutkan ke babak 16 besar.

Saat ini, sudah ada empat negara atau tim yang dipastikan lolos ke babak 16 besar nanti.

Jerman sebagai tuan rumah menjadi tim pertama yang lolos pada babak 16 besar Euro 2024.

Hal itu setelah Jerman menjadi juara Grup A dengan kemenangan dua kali dan hasil pertandingan terakhir melawan Swis berakhir imbang 1-1.

Dua kemenangan yang diraih oleh Jerman yaitu, Die Mannschaft menang 5-1 atas Skotlandia dan 2-0 atas Hungaria.

Dilanjutkan dengan tgim Sepanyol yang berhasil berada dio puncak klasmen Grup B Euro 2024.

Diketahui, Spanyol menang 3-0 atas Kroasia dan 1-0 atas Italia untuk menyegel tempat di fase knockout.

Disusul Portugal menjadi tim ketiga yang lolos ke babak 16 besar.

Cristiano Ronaldo bersama timnya meraih kemenangan dalam dua pertandingan pertama di Grup F, masing-masing 2-1 atas Rep Ceska dan 3-0 atas Turki.

Sementara Swiss menjadi tim keempat yang lolos ke 16 besar setelah sukses menahan imbang Jerman dengan skor 1-1 pada laga ketiga Grup A.

Dengan begini, Swis menjadi Runner Up Grup A setelah sebelumnya, Swiss menang 3-1 atas Hungaria dan imbang 1-1 dengan Skotlandia.

Tim Yang Lolos 16 Besar Euro 2024

  1. Jerman (Juara Grup A)
  2. Spanyol (Juara Grup B)
  3. Portugal (Juara Grup F)
  4. Swiss (Runner-up Grup A)

 

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Whatsapp Channel Tangselife di Ponsel Kamu
Sopiyan
Editor
Sopiyan
Reporter