TANGSELIFE.COM-MotoGP Mandalika 2023 tidak hanya menyuguhkan adu cepat pebalap kelas dunia, tetapi juga ada ragam cerita kocak sebelum balapan itu dimulai.

Seperti pebalap KTM Red Bull, Jack Miller, yang viral di media sosial, khususnya id Instagram.

Dalam video yang diunggah oleh akun resmi MotoGP, @motogp, terlihat Jack Miller tengah mengangkat gallon berisi air minineal, dan galon itu dengan kondisi tidak tertutup.

Video itu telah ditoton lebih dari 1,2 juta penonton, dan juga ragam komentar lucu dari netizen Indonesia.

“Membawa semua beban untuk menjaga paddock MotoGP tetap terhidrasi,” tulis MotoGP dalam keterangan video itu.

Miller memikil gallon itu di atas bahunya, dan berjalan kaki ke area sirkuit Mandalika.

Bahkan para kru dari KTM Red Bull yang melihat aksi Miller mengangkat galon itu pun ikut mengabdikan momen tersebut.

Kolom komentar akun resmi MotoGP itu pun langsung saja dibanjiri komentar lucu dari netizen Indonesia.

Para netizen, melihat aksi Miller tersebut seolah-olah seorang penjual galon yang tengah mengantarkan galon.

“Bang galon satu, antarin ke kost saya yak,” ujar akun @aandut01st, yang juga mendapat reaksi tawa dari netizen lainnya.

Ada pula komentar lucu dari @apunk_gelapunk. “Nanti motornya tinggal kasih keranjang galon aja,” tulisnya.

“Cuma di Indonesia Rider MotoGP Angkat Galon” tulis akun @Dejokerzz.

“Jauh-jauh datang ke Indonesia Cuma jadi tukang angkat galon,” timpal akun @novnnov.

“Itu tukang galon digaji berapa ya? Hebat lho MotoGP Indonesia sampai mendatangkan tukang galon dari luar demi kenyamanan peserta,” @dickydiktiafirmansyah.

Jangan lupa, nanti saksikan sprint MotoGP Indonesia 2023 yang berjumlah 13 lap dijadwalkan berlangsung pada pukul 14.00 WIB.

Keesokan harinya, balapan utama sebanyak 27 lap di Sirkuit Mandalika bakal dihelat pada waktu yang sama.

 

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Sopiyan
Editor