TANGSELIFE.COM – Sebagian besar orang mengenal HP China dengan brang Xiaomi sebagai ponsel terbaik buatan Tiongkok.

Nyatanya tak hanya vendor Xiaomi yang mampu memegang predikat sebagai HP China murah terbaik.

Sejumlah HP China murah yang masuk dalam kategori smartphone terbaik dikabarkan bakal meluncur di Indonesia pada minggu depan.

Meskipun dibanderol dengan harga terjangkau, deretan ponsel ini punya spesifikasi yang cukup gahar untuk pemakaian sehari-hari.

Simak rangkuman berikut ini untuk mengetahui HP China murah yang bakal tiba di Indonesia minggu depan.

HP China Murah Bakal Tiba di Indonesia

1. Infinix Hot 40 Series

infinix Hot 40 Series
Ilustrasi Infinix Hot 40 Series

Infinix bakal rilis Hot Series pada 19 Februari 2024. Akan ada dua ponsel yang diperkenalkan oleh mereka yakni Infinix Hot 40 Pro dan Hot 40i.

Hot 40 Pro ditenagai oleh chipset Helio G99, layar IPS 6,78 inci dengan refresh rate 120Hz + HyperVision Gaming-Pro Display.

Smartphone ini turut dibekali baterai 5000mAh yang mendukung 33W Fast Charge.

Sementara itu Hot 40i hadir untuk memenuhi kebutuhan pengguna yang kerap melakukan multitasking.

Ponsel tersebut memiliki dapur pacu yang didukung Unisoc T606 yang dipadukan RAM sampai 16GB dan penyimpanan 256GB.

Layarnya berukuran 6.56 inci dengan refresh rate 90Hz. Kameranya memiliki resolusi 50MP yang disandingkan dengan kamera selfie 32MP.

Seri duo ini disebut akan memiliki fitur Magic Ring yang nyaris mirip dengan Dynamic Island pada iPhone.

Infinix Hot 40 Pro dijual dengan harga Rp2.049.000 saat penjualan pertama kali.

Harga normal ponsel tersebut sebesar Rp2.199.000.

Sementara itu Hot 40i dijual lebih murah yakni Rp1.699.000 dan saat penjualan perdana harganya senilai Rp1.629.000.

2. Redmi A3

Xiaomi Redmi A3
Ada terdapat sejumlah perubahan spesifikasi yang hadir di Xiaomi Redmi A3 sebagai penerus dari generasi Redmi A2.

Rencananya Xiaomi akan meluncurkan Redmi A3 pada 20 Februari 2024 mendatang. Ponsel ini menyuguhkan layar 6.71 inci dengan refresh rate 90 Hz.

HP China ini didukung dengan chip MediaTek Helio G36 SoC yang berpadu dengan RAM 4 GB. Pengguna bisa memperbesar sampai 4GB menggunakan fitur RAM virtual.

Smartphone ini akan dibekali baterai kapasitas 5.000 mAh yang didukung pengisian cepat 10W. Redmi A3 mempunyai modul kamera berbentuk lingkaran besar yang mirip dengan Xiaomi 13 Ultra.

Dari segi kamera, HP China ini dibekali dengan kamera belakang yang terdiri dari sensor utama 8 MP dan lensa sekunder 0,08 MP.

Adapun kamera belakangnya dilengkapi dengan teknologi kecerdasan buatan (AI) dan flash LED. Sementara kamera depan memiliki ukuran kemampuan 5MP.

Redmi A3 menyediakan varian warna Midnight Black dan Lake Blue.

Adapun harganya tergantung dengan kapasitas penyimpanan yang tersedia, sebagai berikut:

  • Redmi A3 (3 GB/64 GB): Rp1,3 jutaan
  • Redmi A3 (4 GB/128 GB): Rp1,5 jutaan
  • Redmi A3 (6 GB/128 GB): Rp1,7 jutaan

3. Realme Note 50

Realme Note 50
Diperkirakan bakal rilis di Indonesia, seperti ini spesifikasi Realme Note 50 yang harganya terjangkau

HP China berikutnya yang bakal tiba di Indonesia adalah Realme Note 50.

Ponsel ini memiliki layar seluas 6,47 inci resolusi HD+ dengan refresh rate 90Hz dan kecerahan puncak 560 nits.

Untuk dapur pacunya menggunakan chipset Unisoc T612 yang dibuat dengan fabrikasi 12 MP dan dilengkapi GPU Mal-G57.

Oleh Realme diracik dengan RAM 4GB dan penyimpanan 64 GB.

Realme Note 50 membawa kamera 5 MP di bagian depan untuk kebutuhan selfie dan merekam vlog.

Sementara di bagian belakang terdapat kamera utama 13 MP bersanding dengan sensor B&W.

Ponsel ini dibekali dengan baterai yang berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan pengisian daya 10W.

Realme Note 50 diberikan fitur sidik jari di samping bodi, jack audio 3,5 mm, USB-C juga ketahanan debu dan percikap air (IP54).

Ponsel ini dijual cukup murah dengan harga mulai dari Rp1 jutaan.