TANGSELIFE.COM – Artikel ini menyajikan kata gaul yang telah masuk dalam daftar KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia).
Kata gaul yang sudah masuk KBBI ini sudah lumrah dituturkan masyarakat di kehidupan sehari-hari, terutama di lingkungan pergaulan anak muda.
Tak hanya di lingkungan rumah atau pergaulan, kata-kata gaul ini juga sudah biasa dituturkan pada percakapan di media sosial (medsos).
Kata gaul sehari-hari yang sudah masuk KBBI diantaranya baper, wibu, santuy, hingga pelakor.
Nah, apa dan bagaimana makna kata gaul yang sudah masuk KBBI? Simak artikel selengkapnya.
15 Kata Gaul yang Masuk KBBI dan Maknanya
Berikut 15 kata atau istilah gaul yang sudah terdaftar di KBBI:
1. Baper
Menurut KBBI, baper merupakan singkatan atau akronim dari kata ‘bawa’ dan ‘perasaan’.
Baper diartikan sebagai perasaan berlebihan atau terlalu sensitif dalam menanggapi suatu hal.
Istilah baper kerap dikaitkan sebagai salah satu konteks romansa atau konteks emosional lainnya.
2. Cogan
Dalam KBBI, kata cogan ditandai sebagai cakapan dan akronim yakni cowok ganteng.
3. Pansos
KBBI mengartikan pansos atau panjat sosial sebagai usaha yang dilakukan untuk mencitrakan diri sebagai orang yang punya status sosial tinggi.
4. Unyu
Dalam KBBI, unyu ditandai sebagai cakapan yang bermakna lucu.
5. Kicep
Dalam KBBI, kicep memiliki makna diam karena takut atau gelisah.
Contoh penggunaan kata ‘kicep’, misalnya: Murid itu kicep begitu ketahuan belum mengerjakan tugas.
6. Bokek
Dalam KBBI, bokek diartikan tidak punya uang.
Contoh kalimatnya: ‘Bukannya aku tidak mau meminjamkan uang, tetapi aku sendiri sedan bokek.’
7. Lebai
Lebai atau lebay ditandai KBBI sebagai cakapan yang memiliki arti berlebih-lebihan dalam mengekspresikan sesuatu.
Contoh penggunaannya: ‘Gaya orang itu lebay, pantas tidak cocok bergaul dengannya yang bergaya sederhana.’
8. Kepo
KBBI mengartikan kepo sebagai rasa ingin tahu yang berlebihan tentang kepentingan atau urusan orang lain.
9. Kece
KBBI mengartikan istilah kece sebagai cantik.
Namun dalam pergaulan sehari-hari, kata kece mengalami perluasan makna dan dapat digunakan untuk menyebutkan sesuatu yang sangat keren.
10. Wibu
Dalam KBBI, wibu diartikan sebagai orang yang terobsesi dengan budaya dan gaya hidup orang Jepang.
11. Julid
Dalam KBBI, julid diartikan sebagai perasaan iri dan dengki terhadap keberhasilan orang lain.
Istilah julid ini biasanya muncul di kolom komentar media sosial.
Kata julid juga sering dipakai untuk hal yang berkaitan dengan konflik dan cenderung berkonotasi negatif.
12. Mager
KBBI menandai kata mager sebagai bentuk akronim dari kata ‘malas’ dan ‘(ber) gerak’.
Dengan kata lain, mager diartikan sebagai keadaan seseorang yang enggan atau sedang tidak bersemangat untuk melakukan aktivitas.
13. Pelakor
KBBI mendefinisikan kata pelakor sebagai sebutan untuk perempuan yang menggoda dan merebut suami orang.
Kata pelakor yang merupakan akronim dari perebut laki orang juga bisa diartikan ‘selingkuhan’.
14. Mabar
KBBI menandai mabar sebagai bentuk singkat dari ‘main’ dan ‘bareng’, yang seringkali digunakan sebagai ajakan untuk bermain bersama.
15. Santuy
KBBI mendefinisikan santuy sebagai kata lain dari santai.
Kata santuy juga ditandai sebagai cakapan yang menandai kata yang digunakan dalam ragam tak baku.