TANGSELIFE.COM – Muhammad Kafiatur Rizky menjadi Player of The Match dalam laga menjadi Tim Nasional (Timnas) Indonesia melawan Timor Leste dengan skor 6-2 dalam laga lanjutan Grup A Piala AFF U-19 2024.
Laga itu berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Selasa, 23 Juli 2024.
Dalam laga tersebut gelandang bertahan Timnas Indonesia, Kafiatur Rizky, berhasil mencuri perhatian penonton dengan penampilan gemilangnya.
Kafiatur berhasil mencatat tiga assist serta satu gol di laga tersebut dan berhasil menyabet pemain terbaik.
Orang tua Kafiatur, Firmansyah mengaku bangga melihat penampilan putranya di laga semalam.
Ia tak menampik penampilan Kafiatur dalam laga semalam terlihat jauh lebih berkembang dari tahun-tahun sebelumnya.
“Kami selaku orang tua sangat bersyukur dan bangga tentunya. Sampai sekarang selevel ini Alhamdulillah ada peningkatan, baik itu dari segi permainan, ketenangan dan kedewasaan bermain. Terlihat juga semakin percaya diri,” kata Firmansyah kepada Tangselife.com, Rabu, 24 Juli 2024.
Firmansyah menjelaskan, sebelum turnamen Piala AFF U-19 dimulai, seluruh skuad Timnas Indonesia telah melalui proses pemusatan latihan (TC) yang cukup panjang.
Disela-sela waktu libur pemusatan latihan, ia menyebut seringkali memberikan porsi latihan tambahan untuk membuat Kafiatur semakin berkembang.
Salah satu porsi latihan yang diasah merupakan teknik tendangan dan shooting agar akurasinya semakin tajam.
“Namun ketika ada jeda libur (pemusatan latihan) kita latihan sedikit-sedikit untuk menjaga kebugaran. Untuk latihan shooting itu pasti ada, karena untuk meningkatkan akurasi dia dalam mengeksekusi bola,” terangnya.
Saat ini Kafiatur sendiri tercatat sebagai salah satu pemain klub kasta tertinggi liga Indonesia yaitu Dewa United.
Ia tak menampik dengan penampilan gemilangnya pada turnamen tersebut, sebagai orang tua ia berhadap putranya dilirik dan dapat berkarier di luar negeri.
“Keinginan (untuk juara) sangat besar, apalagi sejak penyisihan juga support sudah diberikan, semoga turnamen ini dapat ditutup dengan raihan juara,” ujarnya.
“Harapan saya sebagai orang tua yang terpenting beliau dalam keadaan sehat, artinya dijauhkan dari marabahaya dan cedera.
Intinya agar dia berkembang lagi lebih baik, untuk berkarir di luar negeri bukan saya saja, mungkin semua orang tua juga mengharapkan hal itu,” pungkasnya.