TANGSELIFE.COM – Nasi kotak hingga snack malam atlet PON 2024 Aceh-Sumut mendadak viral.
Nasi kotak dengan harga Rp50 ribu disebut-sebut tak bergizi. Terlebih, snack malam atlet PON 2024 itu berisi santan kemasan dan roti.
Menteri Pemuda dan Olahraga RI (Menpora) Dito Ariotedjo buka suara soal berita viral tersebut.
Katanya, kabar santan jadi snack malam atlet PON 2024 adalah hoaks atau tidak benar.
Pernyataan itu ia tegaskan ketika rapat kerja dengan Komisi X DPR RI yang berlangsung pada Selasa, 17 September 2024.
“Kami pastikan itu adalah hoaks dan becandaan oknum,” katanya.
Dito mengungkapkan bahwa tim Kemenpora langsung menginvestigasi setelah berita itu viral di media sosial, khususnya X.
Setelah memastikan kalau kabar itu adalah berita bohong alias hoaks, pemerintah langsung bertindak dengan melakukan take down konten di akun yang bersangkutan.
“Setelah kita kejar, kita investigasi, langsung akun-akunnya dimatiin dan sudah ditakedown. Jadi memang banyak sekali informasi yang kadang ada fakta tapi kadang ditambahin hoaks juga,” lanjut Dito.
Dengan demikian Dito menegaskan para masyarakat untuk memilah mana yang benar, mana yang salah.
Sebelumnya viral di media sosial X soal snack malam atlet PON 2024 Aceh-Sumut yang dinilai kurang layak untuk dikonsumsi.
Beredar kabar adanya snack kotak berisi roti dan santan yang disebutkan sebagai pengganti susu untuk atlet PON.
Informasi itu langsung viral dan menuai sejumlah kritik dari warganet.