TANGSELIFE.COM- Harga emas Antam hari ini kembali mencatatkan sejarah baru.

Pada perdagangan Rabu (28/1/2026), harga emas produksi PT Aneka Tambang (Antam) Tbk Logam Mulia melonjak signifikan dan mencetak rekor tertinggi sepanjang masa.

Berdasarkan data dari situs resmi logammulia.com, harga emas Antam hari ini untuk ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.968.000 per gram pada pukul 08.29 WIB.

Angka tersebut naik Rp 52.000 dibandingkan harga perdagangan sebelumnya.

Kenaikan harga emas hari ini menjadi kabar positif setelah sehari sebelumnya emas Antam sempat terkoreksi tipis.

Lonjakan harga tersebut sekaligus menggeser rekor lama yang tercatat di level Rp 2.917.000 per gram pada awal pekan.

Dengan capaian ini, emas Antam kembali menegaskan posisinya sebagai instrumen investasi yang menarik di tengah dinamika ekonomi global.

Tak hanya harga jual, harga buyback emas Antam atau harga pembelian kembali juga mengalami penguatan.

Hari ini, harga buyback berada di level Rp 2.799.000 per gram, naik sekitar Rp 50.000.

Kenaikan harga buyback ini menjadi sinyal positif bagi investor yang ingin mencairkan emas batangan mereka dalam jangka pendek maupun menengah.

Dalam setiap transaksi penjualan emas batangan, konsumen perlu memperhatikan ketentuan pajak yang berlaku.

Sesuai PMK Nomor 34/PMK.10/2017, seluruh transaksi penjualan emas dikenakan potongan pajak, baik untuk gramasi kecil hingga besar.

Untuk transaksi buyback emas batangan di atas Rp 10 juta, dikenakan Pajak Penghasilan (PPh) Pasal 22 dengan ketentuan:

  • 1,5 persen bagi pemegang NPWP
  • 3 persen bagi non-NPWP

Besaran pajak tersebut akan dipotong langsung dari total nilai transaksi buyback.

Daftar Harga Emas Antam Hari Ini

Melansir dari laman resminya berikut harga emas Antam hari ini, Rabu (28/1/2026):

  • Harga emas batangan 0.5 gram: Rp1.534.000
  • ⁠⁠Harga emas batangan 1 gram: Rp2.968.000
  • Harga emas batangan 2 gram: Rp5.876.000
  • Harga emas batangan 3 gram: Rp8.789.000
  • Harga emas batangan 5 gram: Rp14.615.000
  • ⁠Harga emas batangan 10 gram: Rp29.175.000
  • ⁠Harga emas batangan 25 gram: Rp72.812.000
  • Harga emas batangan 50 gram: Rp145.545.000
  • Harga emas batangan 100 gram: Rp291.012.000
  • Harga emas batangan 250 gram: Rp727.265.000
  • Harga emas batangan 500 gram: Rp1.454.320.000
  • Harga emas batangan 1000 gram: Rp2.908.600.000

Harga Emas Antam Sxejalan dengan Lonjakan Emas Dunia

Melansir dari CNBC Indoensia, kenaikan harga emas Antam hari ini selaras dengan pergerakan harga emas global.

Pada perdagangan Selasa (27/1/2026), harga emas dunia melonjak 3,48 persen dan bertengger di level US$ 5.014,11 per troy ons.

Bahkan, dalam perdagangan intraday, harga emas sempat menyentuh level tertinggi sepanjang masa di kisaran US$ 5.189,89 per troy ons.

Lonjakan tersebut dipicu oleh meningkatnya minat investor terhadap aset safe haven di tengah ketidakpastian global.

Dapatkan Berita Terbaru lainya dengan Mengikuti Google News Tangselife
sosmed-whatsapp-green Follow WhatsApp Channel Tangselife
Follow
Iis Suryani
Editor
Iis Suryani
Reporter