TANGSELIFE.COM – Tahun ini, pameran produk kerajinan terbesar di Asia Tenggara, The Jakarta International Handicraft Trade Fair (Inacraft), kembali hadir.

Pameran bertajuk ‘Inacraft on October 2023’ ini diselenggarakan pada 4-8 Oktober 2023 di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta Pusat.

Pameran Inacraft 2023 pun telah resmi dibuka Presiden Joko Widodo di Jakarta Convention Center (JCC) pada Rabu 4 Oktober 2023.

“Dengan mengucap ‘Bismillahirrahmanirrahim’ secara resmi saya buka Inacraft on October 2023,” ujar Presiden Joko Widodo (Jokowi).

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi berharap pameran Inacraft 2023 dapat lebih banyak banyak dikunjungi masyarakat mengingat dari tahun ke tahun pameran ini makin menarik.

“Dari tahun ke tahun pameran Inacraft ini semakin baik dan semakin menarik karena brand-nya sudah kita kenal semuanya sebagai salah satu pameran produk kerajinan terbesar di Asia Tenggara yang selalu konsisten menampilkan kreasi-kreasi terbaik.”.

“Dan kreasi-kreasi tersebut semuanya dikurasi, semuanya diseleksi secara ketat dan selektif,” tutur Jokowi.

Pameran Inacraft on October 2023 Berbeda

Jokowi juga mengatakan bahwa penyelenggaraan Inacraft tahun ini sedikit berbeda bila dibandingkan tahun-tahun sebelumnya.

Perbedaan yang dirasakan diantaranta tampilan suasana dan produk-produk yang ditampilkan di pameran hasil kerajinan tersebut.

Jokowi juga menilai antusiasme peserta untuk mengikuti pameran Inacraft sangat tinggi jika dilihat dari jumlah stan yang disediakan.

“Semuanya terisi penuh. Kalau sudah seperti itu, kita harapkan pengunjung juga akan makin banyak, harus banyak.”

“Buyer-nya juga akan lebih banyak dan kita harapkan omzetnya juga akan makin baik dan makin besar,” katanya.

Di samping itu, Jokowi juga mengapresiasi tersedianya ruang khusus bagi anak-anak muda dan perajin muda di pameran Inacraft 2023.

“Ini sebuah inisiatif yang baik karena potensi kreatif anak-anak muda kita sangatlah besar. Dengan kehadiran anak-anak muda ini, saya makin optimistis bahwa negara ini akan makin baik,” ujar Jokowi.

Target Pengunjung dan Transaksi di Inacraft on October 2023

Area pameran Inacraft on October 2023 akan memanfaatkan seluruh hall yakni sekitar 18.700 meter persegi luas JCC Senayan.

Inacraft on October 2023 dikuti oleh 772 booth yang terdiri dari para anggota Asephi, dua peserta binaan BUMN, dan 18 peserta binaan Dinas/Dekranasda.

Disamping itu diikuti juga oleh peserta dari luar negeri dari negara-negara sahabat, serta visitor/tamu baik nasional maupun internasional.

Ketua Umum BPP Asephi, Muchsin Ridjan, mengatakan targetnya pameran ini bisa dikunjungi oleh 100 ribu pengunjung dengan transaksi Rp50 miliar.

“Pameran Inacraft menargetkan dapat dihadiri 100 ribu pengunjung dengan target transaksi retail sebesar Rp50 miliar dengan kontrak dagang diharapkan mencapai 1 juta dolar AS atau setara Rp15,47 miliar,” kata Muchsin Ridjan.

Tahun ini, Inacraft memberikan kesempatan dan peluang pada para pelaku usaha muda di seluruh Indonesia sebagai wadah untuk memamerkan hasil karya anak bangsa ke kancah internasional, serta menambah eksistensi pameran Inacraft.

“Inacraft terus mengembangkan potensinya sebagai benchmark produk kerajinan nasional dengan cara menggandeng perajin muda, youth and millenium artisans, dan peserta luar negeri dari negara-negara sahabat sebagai wujud kebangkitan setelah pandemi dan kekuatan UKM Indonesia menjadi bagian dari Worldpreneur Citizen,” tuturnya.